Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Jamuan Makan Malam G20, Jokowi: Saya Harap Tidak Terlalu Pedas

Saat menjamu makan malam para pemimpin G20 dan organisasi internasional, Presiden Jokowi mengatakan semoga tidak terlalu pedas.

Penulis: Widya Lisfianti
Editor: Daryono
zoom-in Jamuan Makan Malam G20, Jokowi: Saya Harap Tidak Terlalu Pedas
Ist
Saat menjamu makan malam para pemimpin G20 dan organisasi internasional, Presiden Jokowi mengatakan semoga tidak terlalu pedas. 

TRIBUNNEWS.COM - Presiden RI Joko Widodo (Jokowi) dan Ibu Negara Iriana Jokowi menjamu makan malam para pemimpin G20 dan organisasi internasional, Selasa (15/11/2022).

"Para pemimpin negara-negara G20, undangan, organisasi internasional, hadirin sekalian, terima kasih atas kehadirannya di Garuda Wisnu Kencana," ucap Presiden memulai jamuan santap malam, dikutip dari setkab.go.id.

Acara bertajuk "Welcoming Dinner & Cultural Performance G20 Indonesia" yang digelar di Garuda Wisnu Kencana (GWK) Cultural Park ini para undangan disuguhi berbagai atraksi dan penampilan budaya.

Presiden Jokowi dan Ibu Negara tiba di lokasi acara sekitar pukul 19.00 WITA.

Baca juga: Para Pemimpin Dunia Kenakan Batik Saat Welcoming Dinner KTT G20

Selanjutnya para tamu undangan pun mulai berdatangan dan disambut oleh Presiden dan Ibu Iriana Jokowi.

Di akhir sambutannya, Presiden Jokowi mempersilakan para tamu undangan untuk menyantap hidangan yang telah disiapkan.

Presiden Jokowi bersama Iriana Jokowi diapit Presiden China Xi Jinping dan nyonya mengenakan pakaian adat.
Presiden Jokowi bersama Iriana Jokowi diapit Presiden China Xi Jinping dan nyonya mengenakan pakaian adat. (Ist)

"Silakan menikmati hidangan yang telah kami siapkan untuk Anda. Saya harap tidak terlalu pedas untuk Yang Mulia," pungkas Presiden.

Berita Rekomendasi

Busana Adat Presiden Jokowi dan Ibu Iriana

Dalam acara tersebut, Presiden Jokowi dan Iriana terlihat serasi memakai busana adat Bali.

Pakaian adat Bali yang dikenakan Presiden Jokowi terdiri dari ikat kepala atau udeng berwarna ungu keemasan dan kain berwarna senada.

Kemudian, dipadukan dengan setelan jas hitam yang memiliki pernak pernik keemasan di bagian dada sebelah kiri, kerah, dan ujung lengan.

Baca juga: Panglima TNI Jenderal Andika Perkasa Minta Dukungan Seluruh Masyarakat Dalam Pengamanan KTT G-20

Ada pula keris dan alas kaki berupa selop hitam melengkapi penampilan sang Presiden.

Sementara itu, Ibu Negara Iriana mengenakan atasan hitam yang memiliki aksen keemasan di bagian lengan dan dada.

Atasan ini dikombinasikan dengan selendang kecokelatan di bagian tengah, serta kain adat Bali bernuansa keunguan.

Ibu Iriana menyempurnakan busananya dengan kain penutup kepala berwarna putih.

(Tribunnews.com, Widya) (Kompas.com, Gading Perkasa)

Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas