Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Waktu Pembelian Pelatihan Kartu Prakerja Tersisa 9 Hari Lagi, Segera Beli Sebelum 30 November

Waktu pembelian pelatihan Kartu Prakerja tersisa 9 hari lagi, berikut pilihan pelatihan yang bisa dibeli dengan harga di bawah Rp200 ribu.

Penulis: Nurkhasanah
Editor: Endra Kurniawan
zoom-in Waktu Pembelian Pelatihan Kartu Prakerja Tersisa 9 Hari Lagi, Segera Beli Sebelum 30 November
Instagram @prakerja.go.id
Waktu pembelian pelatihan Kartu Prakerja tersisa 9 hari lagi, berikut pilihan pelatihan yang bisa dibeli dengan harga di bawah Rp200 ribu. 

TRIBUNNEWS.COM - Simak informasi terbaru mengenai Kartu Prakerja dalam artikel ini.

Melalui akun Instagram resminya @prakerja.go.id, manajemen program Kartu Prakerja mengumumkan, kesempatan terakhir penerima Gelombang 47 untuk dapat menggunakan saldo pelatihan tersisa sembilan hari lagi.

Hal tersebut karena batas waktu pembelian pelatihan Kartu Prakerja telah ditentukan pada tanggal 30 November 2022.

Sementara waktu penyelesaian pelatihan Kartu Prakerja terakhir adalah 4 Desember 2022. 

"Panggilan untuk seluruh penerima Kartu Prakerja tahun 2022, khususnya untuk kamu penerima gelombang 47 yang belum membeli pelatihan pertama, segera beli pelatihan pertamamu sebelum 30 November 2022!!!"

"Jangan menyia-nyiakan saldo pelatihan yang diberikan dan kesempatan mendapatkan insentif tunai dari Kartu Prakerja." tulis keterangan pada unggahan @prakerja.go.id, Senin (21/11/2022).

Baca juga: Daftar Pelatihan Kartu Prakerja Dengan Harga di Bawah Rp200 Ribu, Segera Beli Sebelum 30 November

Setelah tanggal tersebut, seluruh manfaat yang diterima penerima Kartu Prakerja Gelombang 47 akan dicabut sehingga tidak bisa membeli pelatihan dan mendapatkan insentif.

Berita Rekomendasi

"Jika sampai 30 November 2022 kamu belum membeli pelatihan pertama, maka kepesertaanmu akan dicabut dan tidak bisa membeli pelatihan serta mendapat insentif."  tulis keterangan pada unggahan akun @prakerja.go.id.

Oleh karena itu, peserta Kartu Prakerja Gelombang 47 diimbau untuk segera membeli pelatihan dan menghabiskan saldonya sebelum batas waktu yang telah ditentukan.

Peserta Gelombang 47 dapat membeli pelatihan di mitra platform yang bekerja sama dengan Kartu Prakerja, seperti Bukalapak, Tokopedia, karier.mu, PINTAR, KEMNAKER, dan pijar. 

Mengutip postingan akun Instagram @prakerja.go.id, terdapat berbagai pilihan pelatihan yang bisa dibeli peserta Gelombang 47 dengan harga di bawah Rp 200 ribu.

Berikut ini daftar pelatihan Kartu Prakerja yang bisa dibeli dengan harga di bawah Rp200 ribu:

- Bukalapak dan Tokopedia

1. Luar Sekolah: Menerapkan Prinsip Dasar Agile Management untuk Manajer Produksi

Halaman
1234
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas