Segera Dibuka Rekrutmen Bersama BUMN Batch 2, Persiapkan Dirimu Sebelum Mendaftar
Pihak BUMN akan segera membuka kembali peluang rekrutmen bersama batch 2, segera persiapkan dirimu sebelum pendaftaran BUMN dibuka.
Penulis: Oktaviani Wahyu Widayanti
Editor: Miftah
TRIBUNNEWS.COM - Rekrutmen BUMN akan segera dibuka kembali secepatnya.
Pihak BUMN telah mengumumkan informasi tersebut melalui sosial media Instagram resminya @fhci.bumn.
Rekrutmen bersama BUMN batch 2 ini akan dibuka pada tahun 2022.
Lowongan ini sangat cocok untuk diisi oleh para talenta muda Indonesia.
Berdasarkan informasi tersebut, akan ada beberapa posisi yang tersebar di lebih dari 30 BUMN.
Untuk jadwal pendaftarannya dan juga informasi lainnya bisa Anda pantau di akun resmi Forum Human Capital Indonesia.
Baca juga: Menteri BUMN Ajak Perguruan Tinggi Berperan Cetak Pemimpin Masa Depan Berintegritas
Jika merujuk pada proses rekrutmen bersama BUMN batch 1 atau sebelumnya, pendaftaran rekrutmen BUMN ini dilaksanakan secara online dan gratis.
Pada rekrutmen batch 1 dahulu, tersedia sekitar 2.700 posisi yang tersebar di lebih dari 50 BUMN.
Proses rekrutmen BUMN juga terbagi menjadi beberapa tahap, yaitu tahap 1 (registrasi online), tahap 2 (TKD dan Core Values BUMN), dan tahap 3 (TKB, Wawancara, dan MCU).
Selain itu, setiap pendaftar nantinya juga harus mempersiapkan diri, dengan menyediakan beberapa dokumen persyaratan yang diminta.
Kelengkapan persyaratan akan menentukan kelolosan Anda pada saat proses rekrutmen.
Dan setiap pendaftar hanya boleh mendaftar maksimal 3 posisi di BUMN yang berbeda.
Baca juga: Rekrutmen Bersama BUMN Batch 2 Tahun 2022 Segera Dibuka, 30 Perusahaan BUMN Buka Lowongan Kerja
Syarat Pendaftaran Rekrutmen Bersama BUMN
(Berdasarkan pada Proses Rekrutmen Batch 1)
1. Warga Negara Indonesia
2. Usia dan jenjang pendidikan yang dipersyaratkan sebagai berikut:
- Diploma I/II/III : Maksimal 27 tahun
- S1/Diploma IV : Maksimal 30 tahun
- S2 : Maksimal 35 tahun.
Baca juga: Penuhi Perintah Menteri BUMN, Jasindo Kirim Tenaga Medis ke Cianjur
3. IPK minimal 2,75 untuk lulusan perguruan tinggi
4. Bersedia ditempatkan di seluruh wilayah Indonesia
5. Sehat jasmani, rohani, dan bebas narkoba
6. Dokumen SKCK dari Kepolisian
7. Sertifikasi pelatihan yang sesuai kompetensi dan rekomendasi pengalaman kerja apabila ada
8. Rekomendasi Komunitas (berprestasi di Bidang Olahraga/Seni/Digital Creator/Start Up) apabila ada.
Baca juga: Tujuh BUMN Sakit Akan Segera Dilikuidasi karena Kinerjanya Negatif
Dokumen yang Perlu Disiapkan:
a. Foto Profil
b. KTP
c. Ijazah/Surat Keterangan Lulus
d. Transkrip Nilai
e. SKCK
f. Dokumen lainnya seperti Sertifikat Pelatihan, Bahasa Inggris, dapat dilampirkan jika ada
g. Surat Rekomendasi.
Sebaiknya para peserta pendaftaran segera mempersiapkan diri terlebih dahulu sebelum program rekrutmen dibuka.
(Tribunnews.com/Oktavia WW)
Artikel lain terkait Rekrutmen BUMN