Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Bisnis

Antam Luncurkan Emas Batangan Edisi Imlek Bergambar Kelinci, Ini Harga dan Keunggulannya

PT. Antam meluncurkan produk Emas Batangan Imlek Year of The Rabbit periode promo 5-21 Januari 2023, berikut harga dan keunggulannya.

Penulis: Lanny Latifah
Editor: Wahyu Gilang Putranto
zoom-in Antam Luncurkan Emas Batangan Edisi Imlek Bergambar Kelinci, Ini Harga dan Keunggulannya
https://www.logammulia.com/
Emas Batangan PT Antam spesial Imlek 2023 Year of The Rabbit, bergambar kelinci. 

TRIBUNNEWS.COM - Menyambut perayaan Imlek 2023, PT Aneka Tambang Tbk (Antam) UBPP Logam Mulia meluncurkan produk Emas Batangan edisi Imlek, Year of The Rabbit.

Diketahui, tahun ini perayaan Imlek jatuh pada hari Minggu (22/1/2023).

Dilansir logammulia.com, tahun 2023 ini adalah tahun Shio Kelinci Air.

Antam pun mengusung tema ini dalam emas batangan edisi Imlek yang diluncurkan.

Baca juga: Harga Emas Batangan Antam Jumat 13 Januari 2023 Naik Jadi Rp1.042.000 per Gram

Menurut Mitologi Tiongkok, kelinci digambarkan sebagai pribadi yang ramah, lembut, pendiam, elegan, waspada dan sangat bertanggung jawab.

Sedangkan elemen Air adalah simbol umur panjang, kedamaian, dan kemakmuran dalam budaya Cina.

Emas Batangan Spesial Imlek Year of The Rabbit
Emas Batangan Spesial Imlek Year of The Rabbit (https://www.logammulia.com/)

Anda dapat melakukan pembelian produk Emas Batangan Imlek Year of The Rabbit secara Online atau Offline periode promo 5-21 Januari 2023.

Berita Rekomendasi

Adapun produk Emas Batangan Imlek Year of The Rabbit, yaitu:

1. Emas Batangan Imlek Year of The Rabbit 8 gram

2. Gift Series Imlek Year of The Rabbit 1 gram

3. Gift Series Imlek Year of The Rabbit 0,5 gram

Produk Emas Batangan dan Gift Series Year of The Rabbit ini memiliki kadar kemurnian FG 999,9 yang akan meningkatkan nilai hadiah/angpao yang diberikan kepada orang terkasih.

Emas dipercaya sebagai lambang kemakmuran, kehangatan, kebahagiaan, kesejahteraan dan kekayaan.

Emas yang didesain khusus untuk mewakili ucapan Tahun Baru Imlek 2023 ini dapat menjadi hadiah untuk keluarga/kerabat maupun sebagai kolektibel item bagi kolektor.

Halaman
123
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas