Profil Olly Dondokambey, Gubernur Sulut Disebut Berpotensi jadi Menteri Jokowi, Sahabat Megawati
Inilah profil Olly Dondokambey, Gubernur Sulawesi Utara yang disebut-sebut berpotensi menjadi menteri Jokowi, Jika NasDem kena Reshuffle Kabinet.
Penulis: garudea prabawati
Editor: Nanda Lusiana Saputri
![Profil Olly Dondokambey, Gubernur Sulut Disebut Berpotensi jadi Menteri Jokowi, Sahabat Megawati](https://asset-2.tstatic.net/tribunnews/foto/bank/images/potret-kedekatan-megawati-dan-olly-dondokambey-terlihat-ketika-presiden-ke-5-ri.jpg)
Olly dapat dikatakan menjadi salah satu orang kepercayaan Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri.
Bahkan Olly pernah dipercaya mendampingi Megawati mengunjungi Korea Selatan pada 14-18 September 2022, melansir TribunManado.co.id.
Sejumlah kegiatan di Korea Selatan tersebut dihelat semisal melakukan kesepakatan kerja sama bidang Pangan antara Jeju National University dan Badan Riset Inovasi Nasional dan Kementerian Kelautan Perikanan.
Megawati Soekarnoputri dan Olly Dondokambey juga menghadiri Jeju Forum for Peace and Prosperity di Korea Selatan.
Megawati Soekarnoputri tak ragu menyebut Olly Dondokambey sebagai sahabatnya.
Hal itu pernah disampaikan Megawati saat memberikan sambutan dalam perayaan Natal keluarga besar PDI-P Sulawesi Utara, di Manado Grand Palace (MGP), Jumat (21/12/2018) malam.
(Tribunnews.com/Garudea Prabawati) (TribunManado.co.id/Ryo_Noor)
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.