Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Lapor Polisi, Warga Minta Patok dan Pos Pengamanan yang Didirikan Bripka Madih Segera Dipindahkan

Warga merasa terganggu dengan pemasangan patok dan pendirian pos itu, minta agar patok tersebut dapat segera dipindahkan

Penulis: Galuh Widya Wardani
Editor: Tiara Shelavie
zoom-in Lapor Polisi, Warga Minta Patok dan Pos Pengamanan yang Didirikan Bripka Madih Segera Dipindahkan
Tribunnews.com/Abdi Ryanda Shakti
Ketua RW O3 Jatiwarna, Bekasi, Nur Asiah mendampingi warganya untuk melaporkan Bripka Madih ke Bidang Propam Polda Metro Jaya terkait pemasangan patok hingga pendirian pos di tanah milik warga yang diklaim miliknya di Polda Metro Jaya, Senin (6/2/2023). 

"(Patok itu berada) di depan rumah. Memang tidak masuk di pagar saya tidak, tapi di depan rumah saya mengatakan tanah ini tanah bapak Tonge (ayah Bripka Madih)," jelas Soraya, Senin (6/2/2023).

Pada saat mematok tanah, kata Soraya, Bripka Madih tak meminta izin terlebih dahulu kepadanya.

Adapun luas tanah yang diklaim milik Bripka Madih itu seluas 100 meter.

Tak hanya itu, Bripka Madih juga mendirikan posko di lokasi.

"Saya takut banget karena memang bayak sekali dia juga gatau ngomong apa karena memang saya ketakutan. Udah matok selesai mereka pergi, gak lama sekitar 20 menit balik lagi membawa balai-balai posko itu sama spanduk besar," jelas Soraya.

Dikatakan Soraya, ada sekitar 10 orang yang membawa balai besar untuk posko tersebut.

Soraya, seorang warga Jatiwarna, Bekasi, Jawa Barat melaporkan aksi arogan Bripka Madih yang mematok hingga mendirikan posko di tanah yang diklaim miliknya di Polda Metro Jaya, Jakarta, Senin (6/2/2023).
Soraya, seorang warga Jatiwarna, Bekasi, Jawa Barat melaporkan aksi arogan Bripka Madih yang mematok hingga mendirikan posko di tanah yang diklaim miliknya di Polda Metro Jaya, Jakarta, Senin (6/2/2023). (Tribunnews.com/Abdi Ryanda Shakti)

Baca juga: Bripka Madih Dicap Arogan, Aliri Tiang Listrik dengan Setrum hingga Ribut Soal Lampu Jalan 

Pernah Aliri Listrik

Berita Rekomendasi

Tak hanya mendirikan pos dan menancapkan patok di area tersebut.

Bripka Madih, kata Nur Aisah, juga sebelumnya pernah dengan sengaja mengaliri tiang listrik di wilayah itu dengan setrum.

Adapun alasannya adalah agar warga sekitar tidak bisa melintasi jalan di lingkungan RW tersebut.

Hal itu dilakukan Bripka Madih beberapa tahun lalu.

"Itu kejadian sudah lama juga, jadi dia masang tiang listrik dialiri setrum."

"Untungnya enggak ada yang kesetrum,"ucap Nur Asiah, Minggu (5/2/2023).

Warga yang tak terima hampir menghakimi Bripka Madih.

"Kalau kita enggak lindungi hampir saja dia digebukin," ujar Nur Aisah.

(Tribunnews.com/Galuh Widya Wardani/Abdi Ryanda Shakti/Theresia Felisiani)(TribunJakarta.com/Annas Furqon Hakim)

Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas