Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Usai Hadiri Peringatan HPN 2023, Presiden Jokowi akan Resmikan Dua Terminal di Sumut

Setelah hadiri HPN 2023, Jokowi bakal kunjungi 2 pasar di Medan hingga resmikan 2 terminal sekaligus, Terminal Amplas dan Terminal Tanjung Pinggir.

Penulis: Taufik Ismail
Editor: Theresia Felisiani
zoom-in Usai Hadiri Peringatan HPN 2023, Presiden Jokowi akan Resmikan Dua Terminal di Sumut
Sekretariat Presiden
Presiden Jokowi disambut Wali Kota Medan Bobby Nasution saat tiba di Pangkalan TNI AU Soewondo, Kota Medan, Provinsi Sumatra Utara (Sumut), Rabu (8/2/2023). Kedatangan Jokowi ke Medan dalam rangka menghadiri acara peringatan Hari Pers Nasional atau HPN 2023. Setelah hadiri HPN 2023, Jokowi bakal kunjungi 2 pasar di Medan hingga resmikan 2 terminal sekaligus, Terminal Amplas dan Terminal Tanjung Pinggir. 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Presiden Joko Widodo (Jokowi) akan menghadiri Puncak Peringatan Hari Pers Nasional Tahun 2023.

Peringatan HPN digelar di Gedung Serbaguna Pemerintah Provinsi Sumatra Utara, Kabupaten Deli Serdang, Kamis, (9/2 2023).

Baca juga: Tiba di Medan untuk Hadiri Peringatan HPN 2023 Besok, Presiden Jokowi Disambut Bobby Nasution

Setelah itu, Presiden Jokowi akan mengunjungi dua pasar di Kota Medan, yakni Pasar Bakti dan Pasar Halat.

Di kedua tempat tersebut, Presiden Jokowi akan menyerahkan sejumlah bantuan sosial untuk para pedagang.

Selanjutnya, Presiden Jokowi akan beranjak menuju Terminal Amplas, Kota Medan, untuk melakukan peninjauan.

Baca juga: Peringati Hari Pers Nasional, Puan Minta Masyarakat Dukung Jurnalisme Sehat dan Berkualitas

Kepala Negara juga diagendakan meresmikan dua terminal sekaligus, yakni Terminal Amplas dan Terminal Tanjung Pinggir.

Selesai semua agenda kegiatan, Presiden akan kembali ke hotel tempatnya bermalam di Kota Medan.

BERITA REKOMENDASI
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas