4 Korban Insiden Helikopter Kapolda Jambi yang Berhasil Dievakuasi Dibawa ke RS Bhayangkara Jambi
Tim SAR gabungan berhasil mengevakuasi empat penumpang helikopter rombongan Kapolda Jambi Irjen Rusdi Hartono dari Bukit Tamiai, Kerinci, Jambi.
Penulis: Abdi Ryanda Shakti
Editor: Adi Suhendi
Laporan Wartawan Tribunnews.com, Abdi Ryanda Shakti
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Tim SAR gabungan berhasil mengevakuasi empat penumpang helikopter rombongan Kapolda Jambi Irjen Rusdi Hartono dari Bukit Tamiai, Kerinci, Jambi.
"Yang sudah (dievakuasi) saat ini ada 4 orang, co-pilot, ADC, Dirkrimum, dan Dirpolair," kata Kadiv Humas Polri Irjen Dedi Prasetyo kepada wartawan, Selasa (22/2/2023).
Dedi menyebut untuk Kapolda Jambi saat ini masih belum dievakuasi karena masih dibutuhkan perawatan medis.
"Untuk sisanya terus diupayakan termasuk Kapolda dan lain-lain tim medis lapangan terus berupaya bersama tim udara," ungkapnya.
Saat ini, lanjut Dedi, empat korban sudah dibawa ke Rumah Sakit Bhayangkara Jambi untuk tindakan medis lebih lanjut.
"(Dibawa) ke RS Bhayangkara Jambi," ucapnya.
Baca juga: Tim SAR Berhasil Evakuasi Co-pilot Helikopter yang Mendarat Darurat di Jambi
Diketahui helikopter Super Bell 3001 yang ditumpangi Kapolda Jambi mengalami insiden.
Helikopter itu mengangkut delapan orang.
Tiga orang merupakan kru helikopter dan sisanya Kapolda Jambi beserta rombongan.
Adapun kru helikopter masing-masing atas nama AKP Ali, AKP Amos F, dan AIPDA Susilo.
Baca juga: Evakuasi Rombongan Kapolda Jambi Dimaksimalkan Melalui Jalur Udara, Empat Helikopter Diturunkan
Sementara penumpang di antaranya Kapolda Jambi Irjen Rusdi Hartono, Dirreskrimum Polda Jambi Kombes Andri Ananta Yudistira, Dirpolairud Polda Jambi Kombes Michael Mumbunan, Korspripim Polda Jambi, Kompol Ayani, dan Kapolda Jambi.
Mereka awalnya berangkat dari Jambi hendak menuju Mapolres Kerinci untuk meresmikan gedung SPKT.
Namun, sebelum sampai di lokasi acara, helikopter yang ditumpangi Irjen Rusdi Hartono harus mendarat darurat karena cuaca buruk, Minggu (19/2/2023).
"Mendarat darurat di Bukit Muaro Emat, Kabupaten Kerinci," kata Kabid Humas Polda Jambi, Kombes Mulia Prianto.
Ia menambahkan seluruh penumpang dalam keadaan selamat.
Baca juga: Evakuasi Rombongan Kapolda Jambi: TNI AU Ikut Kerahkan Helikopter Super Puma dan Pasukan Kopasgat
Irjen Rusdi Hartono diketahui mengalami luka cukup parah setelah helikopter yang ditumpanginya mendarat darurat di tengah hutan, Desa Tamiai, Kecamatan Batang Merangin, Kabupaten Kerinci.
Sudah dua hari ia bersama rombongannya serta kru bertahan di tengah hutan setelah helikopter milik Polri tersebut mendarat darurat pada, Minggu (19/2/2023) pagi karena cuaca buruk.
Sempat tersiar kabar bila Irjen Rusdi Hartono mengalami patah tulang di bagian tangannya.
Namun, belum diketahui pasti keadaannya.
Namun yang pasti awak dan penumpang helikopter Super Bell 3001 tersebut dalam kondisi selamat.