Hasil Seleksi Kartu Prakerja Gelombang 48 Telah Diumumkan, Cek prakerja.go.id, Segera Beli Pelatihan
Manajemen Kartu Prakerja telah mengumumkan hasil seleksi Kartu Prakerja Gelombang 48 pada Sabtu (25/2/2023). Segera login di prakerja.go.id.
Penulis: Sri Juliati
Editor: Suci BangunDS
TRIBUNNEWS.COM - Hasil seleksi Kartu Prakerja Gelombang 48 telah diumumkan pada Sabtu (25/2/2023) hari ini.
Untuk mengetahui apakah lolos atau tidak, peserta bisa segera login ke prakerja.go.id.
Bisa juga dengan mengecek notifikasi atau pemberitahuan melalui email dan SMS yang dikirimkan pihak manajemen Kartu Prakerja.
Informasi pengumuman hasil seleksi Kartu Prakerja Gelombang 48 disampaikan pihak manajemen melalui akun Instagram @prakerja.go.id.
"Penerima Kartu Prakerja Gelombang 48 mana suaranya nih?"
"Yuk cek dashboard Kartu Prakerja kamu sekarang untuk tahu status hasil seleksi kamu," tulis akun @prakerja.go.id sebagaimana dikutip Tribunnews.com.
Baca juga: Kartu Prakerja Gelombang 48 Sudah Ditutup, Ini Tahapan Selanjutnya
Bagi peserta yang belum lolos seleksi Kartu Prakerja Gelombang 48, tak perlu sedih dan khawatir.
Anda dapat bergabung pada gelombang seleksi Kartu Prakerja berikutnya.
"Buat yang belum lolos seleksi jangan khawatir."
"Kamu bisa bergabung lagi di gelombang seleksi selanjutnya ya pastinya dengan ragam pelatihan yang terus bertambah ke depannya!" tambah akun @prakerja.go.id.
Lantas, bagaimana cara mengetahui status kelolosan pada Kartu Prakerja Gelombang 48?
Mengutip dari prakerja.go.id, bagi peserta yang lolos seleksi Kartu Prakerja Gelombang 48, maka akan menerima notifikasi kelolosan melalui SMS dan email.
Pada tanggal pengumuman hasil seleksi Kartu Prakerja, peserta bisa segera login ke akun untuk melihat hasil pengumunan.
Jika lolos, akan muncul tiga video tentang Kartu Prakerja.
Peserta wajib menonton ketiga video tersebut sampai selesai untuk dapat melihat nomor Kartu Prakerja pada menu dashboard.
Peserta juga tidak dapat menutup video jika belum selesai menonton atau mempercepat laju video.
Ya, kamu wajib menonton keseluruhan 3 video sampai selesai untuk dapat melihat nomor Kartu Prakerja.
Jika tidak lolos seleksi Kartu Prakerja, akan ada notifikasi 'Kamu Belum Berhasil' pada dashboard akun.
Segera Beli Pelatihan
Bagi peserta yang dinyatakan lolos, manajemen Kartu Prakerja juga mengingatkan untuk segera membeli pelatihan.
Pasalnya, peserta hanya memiliki waktu 15 hari untuk membeli pelatihan pertama.
Bila dihitung 15 hari setelah pengumuman, maka batas akhir pembelian pelatihan pertama jatuh pada Sabtu, 11 Maret 2023.
Jika sampai 15 hari ke depan, peserta tak kunjung membeli pelatihan, maka Kartu Prakerja yang sudah diterima akan non-aktif dan kepesertaanmu akan dicabut.
Alhasil, peserta tidak bisa mengikuti kembali program Kartu Prakerja pada gelombang berikutnya.
Jika kepesertan dicabut, maka saldo pelatihan akan hangus.
Saldo pelatihan itu juga akan dikembalikan ke Rekening Kas Umum Negara (KUN) yang dipegang oleh Bendahara Umum Negara.
Diketahui, setiap peserta yang lolos akan mendapatkan bantuan pelatihan sebesar Rp 3,5 juta.
Bantuan untuk biaya pelatihan diberikan secara nontunai dan hanya satu kali.
Sebab program Kartu Prakerja hanya dapat diikuti sekali seumur hidup.
Jika masih ada saldo setelah mengikuti, maka sisa saldo itu tidak bisa diuangkan.
Peserta Kartu Prakerja Gelombang 48 dapat menggunakan saldo pelatihan Kartu Prakerja hanya di Platform Digital yang resmi bekerja sama.
Mereka adalah Tokopedia, Bukalapak, Pintar, Karier.mu, SiapKerja, dan Pijar Mahir.
Saat membeli pelatihan, pastikan saldo pelatihan telah tersedia, koneksi internet stabil, serta memasukkan nomor Kartu Prakerja dan OTP yang benar.
Peserta juga harus memastikan telah memenuhi kriteria untuk mengikuti pelatihan, seperti batas minimal usia dan batas minimal pendidikan.
Jika masih bermasalah, peserta bisa menghubungi customer service Mitra Platform Digital di bawah ini:
Bukalapak: 021-508 13333
Pijar Mahir: +62 821 1111 3630 (WhatsApp)
Pintar: www.pintar.co
Sekolahmu: +62 813 1579 2171 (WhatsApp)
Siapkerja: 021-508 16000
Tokopedia: www.tokopedia.com/help
Setelah membeli pelatihan, peserta Kartu Prakerja Gelombang 48 akan mengikuti pelatihan.
Selesai pelatihan, peserta akan mendapatkan sertifikat elekronik.
Peserta juga wajib memberikan ulasan dan penilaian (rating) pada pelatihan yang diikuti.
Peserta yang telah selesai mengikuti pelatihan akan menerima insentif.
Insentif terdiri dari dua jenis, yaitu insentif biaya dan insentif pengisian survei evaluasi.
Insentif biaya mencari kerja akan diberikan sebanyak satu kali sebesar Rp 600 ribu.
Sementara insentif pengisian survei evaluasi diberikan paling banyak dua kali sebesar Rp 50 ribu.
(Tribunnews.com/Sri Juliati)
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.