Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Jadi Kapolda Metro Jaya, Irjen Karyoto Akan Belajar dari Komjen Fadil Imran

Irjen Karyoto resmi menjabat sebagai Kapolda Metro Jaya menggantikan Irjen Fadil Imran yang didapuk sebagai Kabaharkam Polri.

Penulis: Abdi Ryanda Shakti
Editor: Adi Suhendi
zoom-in Jadi Kapolda Metro Jaya, Irjen Karyoto Akan Belajar dari Komjen Fadil Imran
Tribunnews.com/ Abdi Ryanda Shakti
Kapolda Metro Jaya Irjen Karyoto di Mapolda Metro Jaya, Senin (3/4/2023). Ia mengaku akan belajar dari Fadil Imran selama menjabat sebagai Kapolda Metro Jaya. 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Abdi Ryanda Shakti

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Irjen Karyoto resmi menjabat sebagai Kapolda Metro Jaya menggantikan Irjen Fadil Imran yang didapuk sebagai Kabaharkam Polri.

Menjadi Kapolda Metro Jaya, Karyoto berjanji akan menjalankan tugas-tugasnya dengan baik dan mengabdikan dirinya untuk warga Jakarta.

"Saya siap menjalankan segala tugas yang saya mampu kepada masyarakat Jakarta," kata Karyoto kepada wartawan, Senin (3/4/2023).

Menurutnya, karakter warga Jakarta berbeda dengan daerah lain.

"Karena masyarakat Jakarta bukan hanya masyarakat biasa, isinya ada ibu kota itu yang harus betul-betul kita jaga sebagai rumah bersama," ucapnya.

Untuk itu, Karyoto akan belajar dari Fadil Imran selama menjabat sebagai Kapolda Metro Jaya.

Baca juga: Jadi Kapolda Metro Jaya yang Baru, Irjen Karyoto Resmi Disambut Tradisi Palang Pintu

Berita Rekomendasi

"Mudah-mudahan ke depan saya bisa menjalankan amanah ini dengan baik dan semua pihak dapat memberikan dukungan yang baik untuk bangsa dan negara," katanya.

Diketahui, Kapolri Jenderal Polisi Listyo Sigit Prabowo merotasi sejumlah perwira tinggi (pati) hingga perwira menengah (pamen) di tubuh Korps Bhayangkara.

Khusus di Polda Metro Jaya, dua jabatan pimpinan yakni Kapolda Metro Jaya dan Wakapolda Metro Jaya harus berganti orang.

Rotasi jabatan di tubuh Polda Metro Jaya tersebut tertuang dalam Surat Telegram Kapolri dengan nomor registrer ST/713/III/KEP./2023 seperti yang dilihat pada hari ini, Rabu (29/3/2023).

Baca juga: Karyoto Ditunjuk Jadi Kapolda Metro Jaya, Ketua KPK Firli Bahuri Titip Salam

Surat telegram yang dikeluarkan oleh Kapolri ini ditandatangani oleh Wakapolri, Komjen Pol Gatot Eddy Pramono.

Dalam hal ini, Irjen Pol Fadil Imran yang sebelumnya menjabat sebagai Kapolda Metro Jaya kini berpindah tugas mengisi jabatan Kabaharkam Polri.

Dia menggantikan Komjen Pol Arief Sulistyanto yang sudah memasuki masa pensiun.

Halaman
12
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas