Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Deretan Tokoh yang Pernah Jabat Menteri Pendidikan, Ada Ki Hajar Dewantara hingga Anies Baswedan

Simak tokoh yang pernah menjabat sebagai Menteri Pendidikan sejak 1945, mulai dari Ki Hajar Dewantara hingga terbaru dijabat oleh Nadiem Makarim.

Penulis: Rifqah
Editor: Daryono
zoom-in Deretan Tokoh yang Pernah Jabat Menteri Pendidikan, Ada Ki Hajar Dewantara hingga Anies Baswedan
Kolase Tribunnews
Ki Hajar Dewantara (Kiri) dan Anies Baswedan (Kanan) - Simak tokoh yang pernah menjabat sebagai Menteri Pendidikan sejak 1945, mulai dari Ki Hajar Dewantara hingga terbaru dijabat oleh Nadiem Makarim. 

TRIBUNNEWS.COM - Berikut daftar tokoh yang pernah menjabat sebagai Menteri Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek) di Indonesia dari masa ke masa.

Kemendikbudristek mempunyai tugas menyelenggarakan urusan pemerintahan di bidang pedidikan anak usia dini, pendidikan dasar, pendidikan menengah, dan pendidikan masyarakat.

Selain itu, juga bertugas untuk pengelolaan kebudayaan untuk membantu presiden dalam menyelenggarakan pemerintahan negara.

Saat ini, jabatan Kemendikbudristek diemban oleh Nadiem Anwar Makarim yang sebelumnya dikenal sebagai pendiri perusahaan transportasi online Indonesia, yakni Gojek.

Ia menjabat sejak tahun 2019 hingga sekarang.

Lalu, siapa sajakan Kemendikbudristek yang pernah menjabat dari masa ke masa?

Baca juga: Sejarah Hari Pendidikan Nasional Beserta Tema Hardiknas 2023

Berikut daftar lengkap para tokoh yang pernah menjabat sebagai Kemendikbudristek di Indonesia dari tahun 1945 yang sudah dihimpun oleh Tribunnews.com:

Berita Rekomendasi

1. Ki Hadjar Dewantara: 19 Agustus 1945 - 14 November 1945

2. Todung Sutan Gunung Mulia Harahap: 14 November 1945 - 28 Februari 1946

3. Muhammad Sjafei: 12 Maret 1946 - 2 Oktober 1946

4. Raden Soewandi: 2 Oktober 1946 - 27 Juni 1947

5. Ali Sastroamidjojo: 3 Juli 1947 - 4 Agustus 1949

6. Ki Sarmidi Mangunsarkoro: 4 Agustus 1949 - 14 Desember 1949

7. Ki Sarmidi Mangunsarkoro: 20 Desember 1949 - 15 Agustus 1950

8. Bahder Djohan: 6 September 1950 - 27 April 1951

9. Wongsonegoro: 27 April 1951 - 3 April 1952

10. Bahder Djohan: 3 April 1952 - 3 Juni 1953

Baca juga: Lirik Lagu 2 Mei Hari Pendidikan Nasional, Cocok Dinyanyikan saat Hardiknas

11. Mohammad Yamin: 1 Agustus 1953 - 24 Juli 1955

12. Soewandi Notokoesoemo: 26 Agustus 1955 - 3 Maret 1956

13. Sarino Mangunpranoto: 26 Maret 1956 - 14 Maret 1957

14. Prijono: 9 April 1957 - 18 Maret 1966

15. Sarino Mangunpranoto: 31 Maret 1966 - 11 Oktober 1967

16. Mohamad Sanusi Hardjadinata: 17 Oktober 1967 - 10 Juni 1968

17. Mashuri Saleh: 10 Juni 1968 - 28 Maret 1973

18. Soemantri Brodjonegoro: 28 Maret 1973 - 18 Desember 1973

19. Syarief Thayeb: 22 Januari 1974 - 29 Maret 1978

20. Daoed Joesoef: 29 Maret 1978 - 19 Maret 1983

21. Nugroho Notosusanto: 19 Maret 1983 - 3 Juni 1985

Baca juga: Kumpulan Ucapan Hari Pendidikan Nasional 2023, Berikut Link Download Logo Hardiknas

22. Fuad Hassan: 30 Juli 1985 - 17 Maret 1993

23. Wardiman Djojonegoro: 17 Maret 1993 - 14 Maret 1998

24. Wiranto Arismunandar: 14 Maret 1998 - 21 Mei 1998

25. Juwono Sudarsono: 23 Mei 1998 - 20 Oktober 1999

26. Yahya A. Muhaimin: 29 Oktober 1999 - 23 Juli 2001

27. Abdul Malik Fadjar: 10 Agustus 2001 - 20 Oktober 2004

28. Bambang Sudibyo: 21 Oktober 2004 - 20 Oktober 2009

29. Mohammad Nuh: 22 Oktober 2009 - 20 Oktober 2014

30. Anies Baswedan: 27 Oktober 2014 - 27 Juli 2016

31. Muhadjir Effendy: 27 Juli 2016 - 20 Oktober 2019

32. Nadiem Makarim: 23 Oktober 2019 - sekarang

(Tribunnews.com/Rifqah)

Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas