Korban Tewas Bertambah 1 Orang dalam Insiden Bus Masuk ke Jurang di Guci Tegal, Total Jadi 2 Orang
Ibin dinyatakan meninggal dunia saat tengah mendapatkan perawatan intensif di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) dr Soeselo, Tegal, Jawa Tengah
Penulis: Galuh Widya Wardani
Editor: Whiesa Daniswara
TRIBUNNEWS.COM - Korban jiwa kecelakaan maut sebuah bus yang terperosok ke jurang di Objek Wisata Pemandian Air Panas Guci, Tegal, Jawa Tengah, kini bertambah.
Mengutip TribunJateng.com, insiden yang terjadi pada Minggu (7/5/2023) ini mengakibatkan satu orang rombongan peziarah asal Tangerang Selatan bernama Ibin, meninggal dunia.
Ibin dinyatakan meninggal dunia saat tengah mendapatkan perawatan intensif di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) dr Soeselo, Tegal, Jawa Tengah pada Senin (8/5/2023) dini hari.
Kabar tersebut dikonfirmasi kebenarannya oleh Wakil Wali Kota Tangerang Selatan, Pilar Saga Ichsan.
Pilar menuturkan, Ibin selaku korban luka berat dinyatakan meninggal sekitar pukul 02.00 WIB.
"Info yang tadi baru kami dapatkan, atas nama Bapak Ibin itu meninggal dunia sekitar jam 02.00 WIB," tutur Pilar saat mengunjungi rumah duka korban meninggal lainnya di Jalan Pondok Serut, Paku Jaya, Serpong Utara, Senin.
Baca juga: Penyebab Kecelakaan Bus di Guci Tegal Diselidiki, Polisi Dalami Dugaan Rem Tangan Dilepas Anak-anak
Jenazah Ibin selanjutnya akan diantarkan ke Serpong Utara pada Senin pagi menggunakan ambulans.
"Akan diobservasi dulu sekitar 2-3 jam. Jadi sekitar pukul 06.00 WIB-07.00 WIB akan diantarkan ke sini (Tangerang Selatan)," terang Pilar.
Dengan demikian, kini total ada dua orang yang dinyatakan meninggal dunia akibat kecelakaan maut ini.
Sebelumnya satu korban bernama Maja bin Hisyam (60) dinyatakan meninggal pada Minggu (7/5/2023).
Adapun jenazah Maja telah dimakamkan lebih dulu pada Senin dini hari di tempat pemakaman umum yang jaraknya tidak jauh dari rumah duka di Jalan Pondok Serut.
Kapolres Tegal, AKBP Mochammad Sajarod Zakun mengungkapkan korban sempat mendapatkan perawatan di puskesmas terdekat.
"Adapun yang meninggal dunia ini sempat dilakukan perawatan di puskesmas, namun tidak tertolong sehingga korban meninggal dunia di puskesmas," jelas Zakun dikutip dari TribunJateng.com.
Zakun pun menyampaikan identitas korban meninggal dunia yang bernama Maja.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.