Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Gelar Dua Kali Salat Id, Kurban di Masjid Al Aqsha BSD ada 61 Sapi dan 72 Kambing

Masjid Al Aqsha De Latinos di kawasan Bumi Serpong Damai (BSD), Tangerang Selatan, menggelar dua kali salat Idul Adha.

Penulis: Fahdi Fahlevi
Editor: Johnson Simanjuntak
zoom-in Gelar Dua Kali Salat Id, Kurban di Masjid Al Aqsha BSD ada 61 Sapi dan 72 Kambing
Ist
Hewan kurban di Masjid Al Aqsha De Latinos di kawasan Bumi Serpong Damai (BSD), Tangerang Selatan. 

TRIBUNNEWS.COM, TANGERANG SELATANMasjid Al Aqsha De Latinos di kawasan Bumi Serpong Damai (BSD), Tangerang Selatan, menggelar dua kali salat Idul Adha.

Salat Idul Adha digelar pada Rabu (28/6/2023) dan pada hari ini, Kamis (29/6/2023) untuk mengakomodir jemaah.

"Mengapa kita menyelengarakan dua kali sholat? Karena itulah fungsi masjid, memfasilitasi jamaahnya. Di komplek ini ada yang beda, katakanlah NU dan Muhammadiyah. Tapi keduanya bisa bersatu di masjid dalam keseharian. Ini penting bagi kami," ujar Sekjen DKM AL Aqsha, Yayan Mulyana, kepada wartawan, Kamis (29/6/2023).

Yayan mengatakan pelaksanaan Salat dilaksanakan dua kali jika terjadi perbedaan penetapan hari raya.

Langkah ini, kata Yayan membuat jemaah semakin nyaman beribadah ke masjid.

Dia berharap langkah memberi fasilitasi sholat dengan perbedaan itu makin mengeratkan ke-Indonesian kita, tidak makin menjauhkan antara satu dan yang lain.

"Memang mewujudkan Islam sebagai rahmatan lil alamin itu tidak mudah, namun paling tidak, kami sudah ada di jalur yang benar, bismillah,” kata Yayan.

Berita Rekomendasi

Sementara itu, tercatat tahun ini hewan kurban di masjid ini, adalah 61 sapi dan 72 domba atau kambing senilai Rp 1,7 miliar.

Sedangkan tahun lalu tercatat 67 sapi dan 60 kambing senilai Rp 1,65 miliar.

"Alhamdulillah semangat berbaginya masih tinggi," kata Ketua DKM Al Aqsha De Latinos. Abu Ihsan alias Edy Sugondo.

Pemotongan dan distribusi sapi dan kambing sebanyak itu selesai dalam waktu sehari.

Selain jamaah, masjid juga meminta bantuan para jagal dan pemotong hewan untuk membantu memotong daging yang siap dibagikan.

Baca juga: Viral Sapi Kurban Ngamuk hingga Masuk Sungai, Proses Evakuasi Memakan Waktu 5 Jam

“Kami berterimakasih kepada jamaah Al Aqsha de Latinos, sudah mempercayakan hewan qurban kepada Masjid Al Aqsha,” ungkap Abu Ihsan, ketua DKM Al Aqsha. 

Abu Ihsan kemudian menyebutkan jika semangat jamaah masjid di lingkungan kompleks De Latinos ini sangat baik, terbukti dari capaian hewan qurban yang dipercayakan kepada masjid.

Halaman
12
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas