Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Profil Ir Mian, Bupati Bengkulu Utara Viral Ditarik Paspampres saat Dampingi Jokowi

Profil Bupati Bengkulu Utara, Mian, disorot usai videonya ditarik anggota Pasukan Pengamanan Presiden (Paspampres) viral di media sosial.

Penulis: Suci Bangun Dwi Setyaningsih
Editor: Endra Kurniawan
zoom-in Profil Ir Mian, Bupati Bengkulu Utara Viral Ditarik Paspampres saat Dampingi Jokowi
Instagram/@ir._mian
Profil Bupati Bengkulu Utara, Mian (paling kanan), ketika mendampingi Presiden Joko Widodo(Jokowi) bersama sejumlah pejabat melakukan kunjungan kerja di Pasar Purwodadi, Bengkulu Utara, Jumat (21/7/2023). Dlama artikel mengulas tentang profil Bupati Bengkulu Utara, Ir H Mian. 

TRIBUNNEWS.COM - Profil Bupati Bengkulu Utara, Mian, yang disorot usai videonya ditarik anggota Pasukan Pengamanan Presiden (Paspampres) viral di media sosial.

Dalam video beredar di media sosial, kejadian Bupati Bengkulu Utara ditarik salah satu anggota Paspamres itu, terjadi ketika mendampingi Presiden Joko Widodo (Jokowi).

Saat itu, Jokowi bersama sejumlah pejabat sedang melakukan kunjungan kerja di Pasar Purwodadi, Bengkulu Utara, Jumat (21/7/2023).

Dikutip dari Surya.co.id, Mian tak mempersalahkan dirinya ditarik anggota Paspampres.

Baginya, hal yang terpenting adalah rencananya untuk menarik program pembangunan dari pusat ke Kabupaten Bengkulu Utara, berhasil.

"Tidak apa-apa ditarik Paspampres, yang penting berhasil juga menarik program pembangunan dari pusat untuk Bengkulu Utara broo bestie" kata Bupati Mian melalui akun Instagram-nya, @ir._mian.

Lantas, siapakah sosok Mian, Bupati Bengkulu Utara?

Baca juga: Ditarik Paspampres Saat Dampingi Presiden Jokowi, Begini Tanggapan Bupati Bengkulu Utara

Berita Rekomendasi

Profil Mian

Mian atau Ir. H. Mian lahir di Kisaran, Asahan, Sumatera Utara, pada 4 Agustus 1964.

Mian merupakan seorang politisi asal Kabupaten Bengkulu Utara, Bengkulu.

Saat ini, ia menjabat sebagai Bupati Bengkulu Utara.

Mian dilantik bersama pasangannya, Arie Septia Adinata sebagai Bupati-Wakil Bupati Bengkulu Utara pada Februari 2021 lalu.

Dikutip dari situs Pemerintahan Bengkulu Utara, Mian dan Arie Septia Adinata secara resmi dilantik oleh Gubernur H. Rohidin Mersyah menjadi Bupati dan Wakil Bupati Bengkulu Utara periode 2021-2024.

Mereka dilantik bersama 6 Bupati dan Wakil Bupati lainnya, yakni dari Kabupaten Lebong, Kepahiang, Seluma, Rejang Lebong, Muko-Muko dan Bengkulu Selatan.

Pendidikan Bupati Bengkulu Utara, Mian

Dikutip dari TribunnewsWiki.com, Mian mengenyam pendidikan Sekolah Dasar (SD) di SD Negeri 010183, Ujung Kubu, Asahan, Sumatera Utara, tahun 1973-1979.

Tamat SD, Mian melanjutkan pendidikan Sekolah Menengah Pertama (SMP) di SMP Negeri 7 Kota Madya Medan (1979-1982).

Lantas, ayah dari empat anak ini bersekolah di SLTA Kesatria Medan (1982-1985).

Kemudian, ia kuliah Universitas Bengkulu (1985-1986), menyelesaikan gelar Sarjana Pertanian.

Bupati Bengkulu Utara, Mian yang mendampingi Presiden Joko Widodo (Jokowi) ke Pasar Purwodadi di Kabupaten Bengkulu Utara, Jumat (21/7/2023), terlihat bahunya ditarik dari pihak pengamanan presiden. Hal ini diketahui dari video yang beredar di masyarakat.
Bupati Bengkulu Utara, Mian yang mendampingi Presiden Joko Widodo (Jokowi) ke Pasar Purwodadi di Kabupaten Bengkulu Utara, Jumat (21/7/2023), terlihat bahunya ditarik dari pihak pengamanan presiden. Hal ini diketahui dari video yang beredar di masyarakat. (Ho/Kolase)

Baca juga: Istana Sebut Bupati Bengkulu Utara Ditarik Paspampres Karena Tak Sengaja Halangi Iriana Jokowi

Riwayat Pekerjaan

Lulus Sarjana Pertanian, beberapa tahun kemudian, Mian bekerja sebagai Asisten Afdeling di PT Pamor Ganda Kencana Ketahun (1989-1990).

Pada tahun 1990-1992, ia dipercaya menjadi Manager Kebun di PT Pamor Ganda Kencana.

Kemudian, Mian bekerja sebagai Sit Manager di PT Sumber Windu Kencana Rokon Group Holding Company (2002-2004)

Pada tahun yang sama, ia juga menjadi Manager di PT Jamrud Indah Prima dan CV Nusa Cendana Proyek Perkebunan Kepala Sawit, Musi Rawas, (2002-2004)

Di dunia politik, Mian menjadi anggota dan Ketua Baleg DPRD Kabupaten Bengkulu Utara (2004-2009).

Hingga Mian menjadi Wakil Bupati Kabupaten Bengkulu Utara tahun 2011-2016.

Mian pun menjabat sebagai Bupati Kabupaten Bengkulu Utara 2017-2020.

Pada Pilkada Kabupaten Bengkulu Utara 2020, Mian kembali mencalonkan diri sebagai Calon Bengkulu Utara untuk periode 2021-2024 dan berhasil memenangkan Pilkada.

Ia berpasangan dengan Calon Wakil Bupati bernama Arie Septia Adinata.

Riwayat Organisasi

- Pengurus Senat Universitas Bengkulu (1985-1986)

- Ketum HMA-FP Universitas Bengkulu (1987-1988)

- Ketum KMA-PBS Universitas Bengkulu (1987-1988)

- Ketum PMJB Kabupaten Bengkulu Utara (2008-2012)

- Penasehat HIMSU Provinsi Bengkulu (2004-2009)

- Ketua Dewan Pembina Masyarakat Petani Sawit Mandiri Kabupaten Bengkulu Utara

- Ketum PATRI Provinsi Bengkulu (2014-2018)

- Ketua DPC PDI Perjuangan Kabupaten Bengkulu Utara (2018-2019)

- Ketua DPC PDI Perjuangan Kabupaten Bengkulu Utara (2019-2024)

Baca juga: Saat Dampingi Jokowi ke Pasar Purwodadi, Bahu Bupati Bengkulu Utara Ditarik Pengawalan Presiden

Viral setelah Videonya Ditarik Paspamres hingga Penjelasan Istana

Viral video Bupati Bengkulu Utara ditarik Paspampres saat mendampingi Presiden Jokowi, di Pasar Purwodadi Kabupaten Bengkulu Utara,

Peristiwa tersebut, terekam dalam video berdurasi 13 detik.

Meski begitu, Bupati Bengkulu Utara mengaku berterima kasih atas kesigapan Paspampres menariknya dirinya ditengah kerumunan yang hampir menabrak Ibu Negara.

Hal itu, disampaikan Deputi Bidang Protokol, Pers, dan Media Sekretariat Presiden, Bey Machmudin.

Bey mengatakan beredar video seorang Paspampres menarik lengan Bupati Bengkulu Utara Mian agar menjaga jarak dari Presiden Jokowi dan Ibu Negara Iriana.

"Saat itu Presiden Joko Widodo dan Ibu Negara Iriana sedang berada di pasar tersebut didampingi Bupati Bengkulu Utara," katanya, Minggu, (23/7/2023).

Seorang anggota Paspampres, lanjut Bey, menarik Bupati Milan karena dinilai menghalangi pergerakan Ibu Negara Iriana Jokowi yang sedang berjalan di belakangnya.

"Seorang Paspampres secara refleks menarik lengan Bupati Bengkulu Utara agar menjaga jarak sehingga tidak membahayakan langkah Presiden dan Ibu Negara yang sedang dikerumuni masyarakat," jelasnya.

Menurut Bey, anggota Paspampres yang menarik lengan Bupati itu, lantas merangkul dan memberitahu dengan berbisik bahwa langkahnya tanpa sengaja akan menabrak Ibu Negara.

"Momen ketika Bupati dirangkul tidak tertangkap kamera sehingga yang tampak hanya ketika Paspampres terlihat seperti menarik paksa agar menjaga jarak," katanya.

(Tribunnews.com/Suci Bangun DS, Taufik Ismail, Surya.co.id/Arum Puspita, TribunnewsWiki.com)

Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas