Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Andika Perkasa Kagumi Kepemimpinan Prabowo Sejak di Kopassus

Andika mengatakan sudah mengagumi kepemimpinan Menteri Pertahanan tersebut sejak di Komando Pasukan Khusus atau Kopassus.

Penulis: Muhammad Zulfikar
Editor: Hendra Gunawan
zoom-in Andika Perkasa Kagumi Kepemimpinan Prabowo Sejak di Kopassus
Youtube Harian Kompas
Andika Perkasa 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Kepemimpinan Calon Presiden (Capres) Gerindra Prabowo Subianto memang banyak mengundang decak kagum berbagai lapisan masyarakat, termasuk mantan Panglima TNI Jenderal (Purn) Andika Perkasa.

Andika mengatakan sudah mengagumi kepemimpinan Menteri Pertahanan tersebut sejak di Komando Pasukan Khusus atau Kopassus.

Kala itu, karakter kepemimpinan kuat sudah diperlihatkan oleh Prabowo. Andika mengatakan Prabowo merupakan yang memiliki keinginan kuat untuk maju bersama.

Baca juga: Billboard Prabowo di Bandung Dinilai Sukses Menarik Perhatian Warga Jabar

"Saya pernah jadi anak buah beliau waktu di Kopassus. Saya tahu keinginan beliau seperti misalnya membawa satuan maju lebih bagus, keinginan beliau untuk lebih maju itu sangat besar," kata Andika dalam podcast Total Politik seperti dikutip pada Jumat (11/8/2023).

Lanjutnya, Prabowo tidak pernah ingin maju sendiri. Ketum Gerindra tersebut selalu memotivasi pasukan agar bisa maju bersama-sama mendapatkan tujuan yang diinginkan.

Komitmen kuat untuk maju bersama ini, kata Andika, menjadi keunggulan yang dimiliki oleh Prabowo sebagai seorang pemimpin pasukan.

"Beliau (Prabowo) kalau fikiran untuk memajukan itu waduh bagus sekali. Nggak perlu dipertanyakan lagi lah," ujar Andika.

BERITA REKOMENDASI

Selain itu, Andika mengatakan Prabowo tidak pernah mengesampingkan satuannya. Bahkan menteri terbaik dan kepercayaan Presiden Jokowi tersebut tidak sungkan untuk memakai sumber daya sendiri untuk keperluan satuan.

Baca juga: Yenny Wahid Cerita Kedekatannya dengan 3 Capres Anies Baswedan, Ganjar Pranowo, dan Prabowo Subianto

Maka dari itu, Andika sangat mengagumi kepemimpinan Prabowo yang berkomitmen maju bersama, tidak hanya memikirkan diri sendiri.

"Karena memang itu yang ada di dalam benak beliau. Bahkan beliau dulu sering mengeluarkan sumber daya yang bahkan beliau cari sendiri," ujar Andika.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas