Mayjen TNI Yudhy Chandra Jaya
Mayjen TNI Yudhy Chandra Jaya adalah Pati TNI AD yang menjabat sebagai Komandan Pusat Kesenjataan Artileri Medan.
Penulis: Rakli Almughni
TRIBUNNEWS.COM - Mayor Jenderal atau Mayjen TNI Yudhy Chandra Jaya adalah seorang perwira tinggi (Pati) di dalam TNI Angkatan Darat (AD).
Di TNI AD, Mayjen Yudhy diamanahkan untuk mengemban jabatan sebagai Komandan Pusat Kesenjataan Artileri Medan (Pussenarmed).
Jenderal bintang dua ini sudah menduduki posisi sebagai Komandan Pussenarmed sejak Juli 2022.
Sebelum itu, Mayjen Yudhy Chandra sempat terlebih dahulu menjabat sebagai Ketua Lembaga Pengembangan Pendidikan Penjaminan Mutu (LP3M) Unhan.
Mayjen Yudhy lahir di Jakarta pada tanggal 20 November 1965.
Ia memiliki istri yang bernama Betty Aisyah.
Yudhy sendiri merupakan lulusan Akademi Militer (Akmil) tahun 1988-A.
Baca juga: Mayjen TNI Eko Erwanto
Baca juga: Mayjen TNI Rifky Nawawi
Ia juga tela menyelesaikan studi S-2 Defense Studies di Hull University.
Nama lengkapnya adalah Mayjen TNI Yudhy Chandra Jaya, M.A.
Karier
Karier Mayjen Yudhy Chandra Jaya sudah malang melintang di dalam kemiliteran tanah air.
Berbagai jabatan strategis di institusi TNI AD sudah pernah diembannya.
Ia tercatat pernah menjabat sebagai Kabagpulta Anevopsmas Dispenda (2004) dan Kabagmatpen Subdisbinfung Dispenad (2005).
Selain itu, Yudhy juga sempat menduduki posisi sebagai Kasi 5/Ter Korem 101/Antasari Kodam VI/Tanjungpura pada tahun 2006.
Pada 2007, jenderal asal Jakarta ini didapuk menjadi Komandan Kodim 1002/Barabai.
Baca Selanjutnya: Letjen tni alfred denny djoike tuejeh
Baca Selanjutnya: Mayjen tni purn isdarmawan ganemoeljo
Satu tahun kemudian, ia ditugaskan sebagai Pabandya-1/Kersin Spaban V/Hublu Spamad.
Setelah itu, Yudhy diamanahkan untuk menjadi Pa Ahli Matut Dislitbangad pada 2010.
Kariernya makin cemerlang setelah ia didapuk sebagai Kepala Laboratorium Dislitbangad pada 2011.
Ia sempat menjabat sebagai Atase Pertahanan Republik Indonesia untuk Malaysia (2011) dan Kasubdit Protokol & Ijin Ditkersin Ditjen Strahan Kemhan (2015).
Pada tahun 2017, Yudhy diangkat menjadi Kepala Biro Tata Usaha Sekjen Kemhan.
Dua tahun kemudian, ia dipercaya untuk menjadi Kepala Diklat Bahasa Badiklat Kemhan.
Pada 2021, Yudhy kemudian dipercaya untuk mengisi kuris jabatan sebagai Ketua Lembaga Pengembangan Pendidikan Penjaminan Mutu (LP3M) Unhan (2021)
Barulah pada tahun 2022 ia ditunjuk menjadi Komandan Pussenarmed.
Harta Kekayaan
Mayjen Yudhy memiliki total harta kekayaan senilai Rp. 5.169.336.446.
Hartanya itu tercatat dalam Laporan Harta Kekayaan Penyelenggara Negara (LHKPN) yang dilaporkannya pada 14 Februari 2023.
Berikut rincian lengkap harta kekayaan milik Mayjen Yudhy Chandra Jaya:
I. DATA HARTA
A. TANAH DAN BANGUNAN Rp. 4.505.000.000
1. Tanah dan Bangunan Seluas 156 m2/100 m2 di KAB / KOTA KOTA CIMAHI , HASIL SENDIRI Rp. 800.000.000
2. Tanah dan Bangunan Seluas 206 m2/172 m2 di KAB / KOTA BEKASI, HASIL SENDIRI Rp. 3.100.000.000
3. Tanah dan Bangunan Seluas 72 m2/85 m2 di KAB / KOTA KOTA CIMAHI , HASIL SENDIRI Rp. 605.000.000
Baca Selanjutnya: Siti mauliah tak mau ikhlaskan bayinya yang tertukar selama setahun itu anak saya bukan kambing
Baca Selanjutnya: Mengenal sosok ipda ds polwan polda jatim selingkuh dengan ipda adsy ipda ma sang suami rungkad
B. ALAT TRANSPORTASI DAN MESIN Rp. 495.000.000
1. MOBIL, AVANZA MINIBUS Tahun 2014, HASIL SENDIRI Rp. 128.000.000
2. MOBIL, PAJERO JEEP Tahun 2016, HASIL SENDIRI Rp. 360.000.000
3. MOTOR, HONDA GL1581DF M/T / SOLO Tahun 2015, HASIL SENDIRI Rp. 7.000.000
C. HARTA BERGERAK LAINNYA Rp. ----
D. SURAT BERHARGA Rp. ----
E. KAS DAN SETARA KAS Rp. 431.470.955
F. HARTA LAINNYA Rp. ----
Sub Total Rp. 5.431.470.955
II. HUTANG Rp. 262.134.509
III. TOTAL HARTA KEKAYAAN (I-III) Rp. 5.169.336.446
(tribunnews.com/Rakli Almughni)
Sumber: Wikipedia, E-LHKPN