Link Daftar Kartu Prakerja Gelombang 60, Beserta Cara Mendaftarkan Akun
Inilah link pendaftaran Kartu prakerja Gelombang 60 tahun 2023, melalui laman https://dashboard.prakerja.go.id/. Terdapat juga cara membuat akunnya.
Penulis: Pondra Puger Tetuko
Editor: Suci BangunDS
TRIBUNNEWS.COM - Simak link pendaftaran Kartu Prakerja Gelombang 60 tahun 2023.
Pendaftaran Kartu Prakerja Gelombang 60 telah dibuka kemarin, Jumat (25/8/2023).
Pengumuman tersebut, diunggah melalui akun Instagram @prakerja.go.id.
"GELOMBANG 60 SUDAH DIBUKA NIH SOB!
Yuk langsung klik 'Gabung Gelombang' sekarang di dashboard Prakerja kamu!" tulis keterangan pada unggahan tersebut.
Baca juga: Kartu Prakerja Gelombang 60 Dibuka, Segera Daftar di prakerja.go.id, Simak Tahapannya setelah Lolos
Bagi calon peserta Kartu Prakerja Gelombang 60 yang telah memiliki akun, dapat langsung bergabung ke gelombang yang tersedia, melalui laman https://dashboard.prakerja.go.id/.
Sedangkan untuk yang belum memiliki akun dapat membuat akun Kartu Prakerja terlebih dahulu.
Berikut ini cara membuat akun Kartu Prakerja yang mana dikutip dari laman Prakerja.
Cara Membuat Akun Kartu Prakerja
- Buka laman https://dashboard.prakerja.go.id/;
- Klik bagian bawah, 'Daftarkan Dirimu';
- Masukkan Email, Password, dan Ulangi Password;
- Klik centang bagian 'Saya menyetujui Syarat dan Ketentuan';
- Lalu, klik 'Daftar';
Baca juga: Cara Daftar Kartu Prakerja Gelombang 60, Segera Klik Gabung Gelombang di prakerja.go.id
- Lengkapi data diri yang diminta pada laman tersebut;
- Seperti NIK, KK, Tempat dan Tanggal Lahir, klik 'Lanjut'.
- Unggah Foto KTP dan lakukan Verifikasi Nomor HP yang aktif;
- Setelah menerima Kode OTP, masukkan dan klik 'Kirim OTP';
- Lakukan Tes Motivasi dan Kemampuan Dasar, klik 'Mulai Tes';
- Pastikan peserta mengerjakan dengan sungguh-sungguh.
- Klik 'Saya Menyetujui', peserta telah memiliki akun
Baca juga: Pendaftaran Kartu Prakerja Gelombang 60 Resmi Dibuka, Klik prakerja.go.id
Cara Gabung Kartu Prakerja Gelombang 60
- Buka kembali laman https://dashboard.prakerja.go.id/;
- Masukkan alamat Email dan Password dengan benar;
- Kemudian, masukkan Kode Captcha yang telah disediakan;
- Klik 'Masuk' atau 'Login';
- Klik 'Gabung Gelombang' pada bagian Dashboard Prakerja;
- Kemudian, klik 'Gabung';
- Klik pada bagian cetang 'Persetujuan Prakerja';
- Pendaftaran berhasil dan tunggu hasilnya.
(Tribunnews.com/Pondra)