Apa Itu SKB CPNS? Catat Materi dan Jumlah Soalnya
Setiap Instansi dapat memiliki jumlah dan jenis SKB yang berbeda-beda. Simak selengkapnya di sini.
Penulis: Widya Lisfianti
Editor: Nuryanti

TRIBUNNEWS.COM - Penerimaan Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) tahun 2023 dijadwalkan buka pada 17 September 2023.
Pelaksanaan seleksi CPNS 2023 terdiri dari Seleksi Administrasi, SKD, dan SKB.
SKB merupakan seleksi kedua yang diikuti oleh pelamar yang telah dinyatakan lulus SKD.
Pelamar akan diuji sesuai dengan kompetensi bidang yang dimiliki untuk melihat kesesuaian dengan kompetensi bidang sesuai dengan kebutuhan jabatan.
Dalam SKB, pertanyaan yang diajukan bertujuan untuk mengasah kemampuan dan keterampilan pelamar sesuai dengan jabatan yang dilamar, dikutip dari laman BKD Sulawesi Tengah.
Baca juga: Cara Daftar CPNS Kejaksaan 2023 dan Link Daftarnya
Total waktu saat mengerjakan soal SKB CPNS 2023 adalah 90 menit, dengan rincian jumlah soal:
- 100 soal untuk jenis soal tidak dominan hitungan
- 80 soal untuk jenis soal dominan hitungan
Selain materi SKB dengan sistem CAT, materi SKB dapat berupa:
1. Psikotest;
2. Tes potensi akademik;
3. Tes kemampuan bahasa asing;
4. Tes kesehatan jiwa;
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.