Panglima TNI Pimpin Upacara Pemakaman Doni Monardo di TMP Kalibata
Jenazah tiba di kawasan TMP Kalibata sekira pukul 10.50 WIB dengan mobil jenazah berwarna putih.
Penulis: Abdi Ryanda Shakti
Editor: Hasanudin Aco
Laporan Wartawan Tribunnews.com, Abdi Ryanda Shakti
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Panglima TN Jenderal Agus Subiyanto memimpin langsung pemakaman Mantan Kepala Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) Letnan TNI (Purn) Doni Monardo di TMP Kalibata, Jakarta Selatan, Senin (4/12/2023).
Pantauan Tribunnews.com, jenazah tiba di kawasan TMP Kalibata sekira pukul 10.50 WIB dengan mobil jenazah berwarna putih.
Selanjutnya peti jenazah dikeluarkan dan dibawa masuk ke dalam komplek pemakaman oleh anggota Kostrad hingga Kopassus.
Tak lama kemudian, upacara secara militer dilakukan.
Bertugas sebagai inspektur utama yakni Jenderal Agus Subiyanto.
Baca juga: Prabowo, Wiranto, hingga Panglima TNI Ikuti Prosesi Salat Jenazah Doni Monardo
Setelahnya, jenazah dikeluarkan dari dalam peti dan mulai diturunkan ke liang lahat sembari dikibarkan bendera merah putih.
Tembakan penghormatan dari regu salvo juga mengiringi saat jenazah Doni diturunkan ke liang lahat.
Terlihat pula pihak keluarga hingga tamu undangan yang menghadiri pemakaman ini hormat kepada jenazah sebelum diturunkan.
Kegiatan pemakaman ditutup dengan penaburan bunga di makam mantan Danpaspampres tersebut.
Dalam pemakaman, turut hadir Mantan Panglima TNI Laksamana TNI (Purn) Yudo Margono beserta sang istri AKBP Veronica Yulis Prihayati tiba di TMP Kalibata.
Selanjutnya, Wakil Kepala Staf Angkatan Darat (Wakasad) Letjen TNI Arif Rahman dan Kepala Badan Siber dan Sandi Negara (BSSN) Hinsa Siburian.
Kemudian hadir pula Menteri Sosial (Mensos) Tri Rismaharini hingga Mantan Kepala Staf Angkatan Darat (KSAD) Jenderal TNI (purn) Dudung Abdurahman.
Doni meninggal di Rumah Sakit Siloam, Jakarta pada Minggu petang, (3/12/2023).
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.