Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Sosok Vigit Waluyo, Tersangka Mafia Bola, Aktor Intelektual Pengaturan Skor Sepak Bola

Ternyata dia merupakan aktor intelektual yang melakukan pengaturan skor atau match fixing pertandingan-pertandingan sepak bola di Indonesia.

Editor: Hasanudin Aco
zoom-in Sosok Vigit Waluyo, Tersangka Mafia Bola, Aktor Intelektual Pengaturan Skor Sepak Bola
TRIBUN JATIM
Vigit Waluyo menyerahkan diri ke Kejaksaan Negeri Sidoarjo, Jumat (28/12/2018). 

Modusnya, yakni dengan cara melobi perangkat wasit dan memberikan sejumlah uang untuk memenangkan salah satu klub dalam pertandingan sepak bola.

Pihak klub mengaku telah mengeluarkan uang sebanyak lebih kurang Rp1 miliar untuk melobi para wasit pada sejumlah pertandingan.

Kemudian, penyidik Satgas Anti-Mafia Bola telah memeriksa 17 orang saksi, delapan saksi ahli yang terdiri atas enam ahli pidana, satu ahli perwasitan dari PSSI dan satu ahli perwasitan dari FIFA yang berdomisili di Penang, Malaysia.

"Dapat kami sampaikan juga bahwa kami telah melakukan kegiatan rekonstruksi sebanyak 97 adegan terkait dengan pertandingan klub X dan Y," ucap Irjen Asep.

Berdasarkan keterangan ahli perwasitan, terdapat 23 kejanggalan pada keputusan wasit yang diduga berhubungan dengan praktik suap kepada para tersangka.

"Penyidik juga telah mengamankan sejumlah barang bukti," tuturnya.

Perkembangan penanganan perkara tersebut saat ini telah dilaksanakan pelimpahan berkas ke Kejaksaan Agung dan menunggu pelimpahan tersangka serta barang bukti ke jaksa penuntut umum (JPU) atau P-21.

Berita Rekomendasi

"Kami perlu sampaikan bahwa berkas perkara match fixing ini telah kami kirimkan kembali kepada pihak Kejaksaan Agung pada Kamis, 7 Desember 2023, dan telah mendapat petunjuk dari tim JPU dan kami sedang kami menunggu untuk pelimpahan berkas P-21," tandas Irjen Asep.

Sosok Vigit Waluyo?

Diketahui, Vigit Waluyo merupakan eks bos klub Liga 2 2018, PS Mojokerto Putra.

Vigit Waluyo terseret kasus pengaturan skor setelah dibocorkan oleh rekan seprofesinya, Bambang Suryo di acara Mata Najwa.

Dilansir Surya.co.id (Tribun Network), Vigit Waluyo sejatinya merupakan sosok lawas yang sudah lama berkecimping dalam dunia sepakbola Indonesia.

Sebelum disebut-sebut di acara Mata Najwa, nama Vigit Waluyo sudah banyak dikenal di dunia sepak bola nasional.

Vigit Waluyo sempat tercatat sebagai pemilik klub PS Mojokerto Putra (PSMP).

Halaman
1234
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas