Menko PMK: 2 Korban Kecelakaan Maut Tol Jakarta-Cikampek Teridentifikasi asal Ciamis dan Kudus
Polisi terus melakukan proses identifikasi terhadap seluruh korban kecelakaan maut di Tol Jakarta-Cikampek Km 58 pada Senin (8/4/2024) pagi.
Penulis: Milani Resti Dilanggi
Editor: Nanda Lusiana Saputri
![Menko PMK: 2 Korban Kecelakaan Maut Tol Jakarta-Cikampek Teridentifikasi asal Ciamis dan Kudus](https://asset-2.tstatic.net/tribunnews/foto/bank/images/kecelakaan-maut-tol-jakarta-cikampek-km-58-mudik-lebaran-2024.jpg)
"(Mobil Gran Max) itu oleng ke kanan sehingga menabrak bis dan menabrak kendaraan lainnya yang ada di belakang bus," katanya.
Ia menjelaskan sopir bus maupun mobil Toyota Rush dalam kondisi dalam kondisi selamat tanpa luka.
Namun, belum diketahui nasib dari korban yang berada di dalam mobil Gran Max.
"Sopir bis Alhamdulillah sehat, kemudian sopir Rush juga sehat tidak ada luka. kalau yang Gran Max belum diketahui, masih diidentifikasi," katanya.
Hingga saat ini, Aan menjelaskan pihaknya masih mengidentifikasi jumlah korban dalam kecelakaan maut tersebut.
Pihaknya membawa 13 kantong mayat dalam kecelakaan tersebut.
"Jadi ada secara keseluruhan ada 13 kantong mayat yang sedang diidentifikasi, di dalam sudah ada tim dari Inafis, dari DVI, dari forensik RSUD Karawang yang sedang mengidentifikasi korban yang luka bakar ini," ucapnya.
Sebagian artikel ini telah tayang di TribunJabar.Id dengan judul '2 Korban Kecelakaan Maut di Tol Japek Berhasil Diidentifikasi, Seorang dari Ciamis, Satu dari Kudus'
(Tribunnews.com/Milani Resti/Igman Ibrahim) TribunJabar.Id/Deanza Falevi)
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.