Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Harta Kekayaan Brigjen TNI Purn Theresia S Abraham, Capai Rp 26 Juta per 2011

Brigjen TNI Purn Theresia S Abraham, mantan perwira tinggi di TNI AD tercatat memiliki harta kekayaan sebesar Rp 26 juta per 2011. Ini rinciannya.

Penulis: Sri Juliati
Editor: Tiara Shelavie
zoom-in Harta Kekayaan Brigjen TNI Purn Theresia S Abraham, Capai Rp 26 Juta per 2011
cdn.kpk.go.id
Brigjen TNI Purn Theresia S Abraham, mantan perwira tinggi di TNI AD tercatat memiliki harta kekayaan sebesar Rp 26 juta per 2011. Ini rinciannya. 

D. GIRO DAN SETARA KAS LAINNYA: Rp 48.194.268

1. Yang berasal dari HASIL SENDIRI: Rp 48.194.268
(Perubahan Data Karena Penambahan/Pengurangan)

2. Yang berasal dari --- : Rp 0
(Penambahan Data Harta Kekayaan)

E. PIUTANG: Rp 0

TOTAL HARTA: Rp 52.194.268

UTANG: Rp 0

TOTAL HARTA KEKAYAAN: Rp 52.194.268

BERITA REKOMENDASI

Yang perlu digarisbawahi, daftar harta kekayaan milik Brigjen TNI Purn Theresia S Abraham di atas adalah berdasarkan LHKPN pada 2010 dan 2011.

Sehingga bisa jadi ada perubahan harta kekayaan yang dimiliki Theresia S Abraham pada 2024.

Disebut Kakak Sopir Fortuner Viral Arogan di Tol Japek

PWGA, sopir mobil Toyota Fortuner yang pakai pelat dinas TNI palsu ditampilkan menggunakan baju tahanan setelah jadi tersangka hingga ditahan atas kasus pemalsuan surat di Polda Metro Jaya, Jakarta, Kamis (18/4/2024)
PWGA, sopir mobil Toyota Fortuner yang pakai pelat dinas TNI palsu ditampilkan menggunakan baju tahanan setelah jadi tersangka hingga ditahan atas kasus pemalsuan surat di Polda Metro Jaya, Jakarta, Kamis (18/4/2024) (Tribunnews.com/Abdi Ryanda Shakti)

Diketahui, nama Brigjen TNI Purn Theresia S Abraham ikut tersangkut dalam video viral pengemudi mobil Toyota Fortuner, PWGA yang marah-marah di Jalan Tol Jakarta-Cikampek (Japek), beberapa waktu lalu.

PWGA juga ketahuan menggunakan pelat dinas TNI palsu.

Kepada Polda Metro Jaya, ia pun mengaku memiliki kakak yang merupakan seorang purnawirawan pati TNI berinisial T.

Awalnya, pengemudi Fortuner itu mengaku sebagai keluarga jenderal bernama Tony Abraham.

Namun, berdasarkan penelusuran, tak ditemukan jenderal pati TNI bernama Tony Abraham.

Belakangan, sosok jenderal yang bernama Theresia Abraham pun disebut-sebut sebagai kakak dari PWGA.

Meski belum ada keterangan lebih lanjut dari Polda Metro jaya, tapi dalam pemeriksaan terungkap, sosok berinisial T tersebut merupakan pati Korps Wanita Angkatan Darat (Kowad).

Setelah diselidiki lebih dalam, hanya Theresia Abraham pati TNI di Kowad yang inisialnya berawalan T.

Sementara itu, Kanit 2 Subdit Resmob Ditreskrimum Polda Metro Jaya, Kompol Anggi Fauzi Hasibuan menyebut, PWGA hanya dipinjami pelat dinas yang pernah dipakai kakaknya itu.

"Jadi dia (PWGA) memang bukan anggota TNI."

"Kakaknya itu pada saat masih aktif sampai dengan pensiun diberikan lah pelat nomor dinas itu dan sebenernya yang menggunakan (mobil dinas TNI itu) kan kakaknya," kata Anggi, Rabu (17/4/2024).

PWGA, kata Anggi, mengaku hanya dipinjamkan pelat dinas tersebut untuk menghindari aturan ganjil-genap saat arus mudik Lebaran 2024.

"Kalau pengakuan dari tersangka PWGA, dia itu dikasih oleh kakaknya itu, dikasih pinjem. Alasan dipinjamkan itu, ya seperti yang tadi saya bilang, kalau misalnya ada ganjil genap, dia baru pakai gunakan," lanjut Anggi.

Kendati demikian, pelat dinas bernomor 84337-00 itu sudah kedaluwarsa sejak 2018.

Pelat tersebut kini sudah teregister milik purnawirawan TNI yang lain, Marsda TNI (Purn) Asep Adang Supriyadi, untuk kendaraan dinas operasional sebagai guru besar di Universitas Pertahanan. 

Dalam kasus ini, PWGA sudah ditetapkan sebagai tersangka dan ditahan. Ia dijerat pasal 263 KUHP tentang pemalsuan surat dengan ancaman maksimal 6 tahun penjara.

(Tribunnews.com/Sri Juliati/Abdi Ryanda Shakti)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas