Resmi Naik Pangkat Mayjen, Ini Sosok Dian Andriani Ratna Dewi Kowad Pertama Berpangkat Bintang Dua
Berikut sosok Mayjen TNI Dr. Dr. dr. Dian Andriani Ratna Dewi, Sp.KK., M.Biomed (AAM), Kowad pertama yang memiliki pangkat bintang dua.
Editor: Wahyu Aji
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Berikut sosok Mayjen TNI Dr. Dr. dr. Dian Andriani Ratna Dewi, Sp.KK., M.Biomed (AAM), Korps Wanita Angkatan Darat (Kowad) pertama yang memiliki pangkat bintang dua.
Dian menjadi satu dari 75 perwira tinggi TNI peserta upacara kenaikan pangkat yang dipimpin Panglima TNI Jenderal Agus Subiyanto di GOR A. Yani, Mabes TNI, Cilangkap, Jakarta Timur, Rabu (15/5/2024).
Kenaikan Pangkat 75 Pati TNI tersebut berdasarkan surat perintah Panglima TNI Nomor Sprin/773/V/2024 tanggal 13 Mei 2024 dengan rincian 46 Pati TNI AD, 15 Pati TNI AL dan 14 Pati TNI AU.
Berikut sosok Dian Andriani Ratna Dewi
Mayor Jenderal TNI Dr. dr. Dian Andriani Ratna Dewi, Sp.KK., M.Biomed., M.A.R.S., FINSDV lahir 3 Juni 1966.
Kini usianya 57 tahun.
Mengutip di akun media sosial instagram @ratnadewi_skincare, Dian Andriani Ratna Dewi juga menjabat sebagai Ketua Komite Etik RSPAD Gatot Soebroto.
Dokter Dian Andriani ternyata memiliki klinik kecantikan.
Baca juga: Profil Letjen Yudi Abrimantyo Resmi Naik Pangkat Jabat Kepala Badan Intelijen Strategis TNI
Di akun media sosialnya itu Dokter Dian Andriani memiliki 1.987 pengikut.
Di media sosialnya Dokter Dian Andriani kerap membagikan kegiatan sehari-harinya mulai dari kegiatan di Unhan, klinik kecantikan miliknya hingga aktivitasnya di RSPAD Gatot Subroto.
Sejak 1 April 2024, dia mengemban amanat sebagai Ketua Lembaga Penjamin Mutu dan Pengembangan Pembelajaran Unhan.
Dian diketahui mahir dalam bidang Kesehatan (CKM).
Jabatan terakhir jenderal bintang dua ini adalah Komite Etik Perumahsakitan RSPAD Gatot Subroto.
Riwayat Pendidikan
Dokter Dian menyelesaikan sekolah menengah tingkat atas di SMUN 2 Ujungpandang (1982).
Kemudian dia melanjutkan kuliah S1 & Profesi Dokter FK UGM (1992).