Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Menko PMK: Daging Kurban Jemaah Haji Indonesia Bakal Digunakan untuk Pencegahan Stunting

Daging kurban tersebut bakal digunakan untuk program peningkatan gizi dalam rangka pencegahan stunting di Indonesia.

Penulis: Fahdi Fahlevi
Editor: Erik S
zoom-in Menko PMK: Daging Kurban Jemaah Haji Indonesia Bakal Digunakan untuk Pencegahan Stunting
Tribunnews.com/Rizki Sandi Saputra
Menteri Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan Muhadjir Effendy akan terbang ke Arab Saudi pada awal bulan Juli 2024. 

Laporan wartawan Tribunnews.com, Fahdi Fahlevi

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Menteri Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan Muhadjir Effendy akan terbang ke Arab Saudi pada awal bulan Juli 2024.

Rencana ini dilakukan untuk melakukan pemantauan dan evaluasi secara menyeluruh berbagai macam pelayanan haji yang telah dilakukan oleh pemerintah Indonesia pada tahun 2024.

"Di sana (Arab Saudi), saya juga akan memastikan bahwa sebagian daging kurban yang disembelih oleh para jemaah haji Indonesia itu akan dibawa kembali ke Indonesia dalam bentuk daging olahan sehingga aman untuk dikonsumsi," Muhadjir melalui keterangan tertulis, Senin (24/6/2024).

Baca juga: Pemuda yang sedang Bakar Sate Daging Kurban di Pulogadung Tewas Dibacok OTK

Muhadjir mengatakan daging kurban tersebut bakal digunakan untuk program peningkatan gizi dalam rangka pencegahan stunting di Indonesia.

Pemerintah, kata Muhadjir, berupaya memastikan keamanan dan kelayakan daging kurban yang akan disalurkan kepada ibu hamil dan anak-anak.

“Daging kurban (kita) harapkan nanti bisa kita gunakan untuk menambah gizi bagi ibu hamil dan anak-anak, terutama untuk pencegahan serta pengentasan stunting," kata Muhadjir.

Berita Rekomendasi

Saat ini, operasional penyelenggaraan ibadah haji 1445 H/2024 M memasuki tahap pemulangan jemaah haji.

Sejak 22 Juni 2024, secara bertahap jemaah haji Indonesia yang berangkat pada gelombang I pulang ke Tanah Air melalui Bandara Internasional King Abdul Aziz, Jeddah. Proses ini akan berlangsung hingga 3 Juli 2024.

Sementara itu, jemaah haji yang berangkat pada gelombang II akan mulai pulang ke Tanah Air pada 4 Juli 2024 dari Bandara Amir Muhammad bin Abdul Aziz (AMAA) Madinah.

Baca juga: Batas Aman Simpan Daging Kurban di Kulkas, Beri Label agar Tahu Lama Penyimpanan

Jemaah haji Indonesia kelompok terbang (kloter) terakhir akan pulang ke Tanah Air pada 21 Juli 2024.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas