Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Pameran Ilustrasiana Hadir di Yogyakarta, Usung Tema Peace In Diversity, Berlangsung 11-17 Juli 2024

Bentara Budaya mempersembahkan pameran Ilustrasiana #2, dengan tema 'Peace In Diversity'. Setelah dari Jakarta kini di Yogyakarta.

Editor: Garudea Prabawati
zoom-in Pameran Ilustrasiana Hadir di Yogyakarta, Usung Tema Peace In Diversity, Berlangsung 11-17 Juli 2024
(ISTIMEWA)
Bentara Budaya mempersembahkan pameran Ilustrasiana #2, dengan tema 'Peace In Diversity'. Setelah dari Jakarta kini di Yogyakarta. (ISTIMEWA) 

TRIBUNNEWS.COM - Setelah sukses dengan pameran Ilustrasiana #1 di tahun 2022, Bentara Budaya mempersembahkan pameran Ilustrasiana #2, dengan tema 'Peace In Diversity'.

Pameran Ilustrasiana #2 tidak hanya berkolaborasi dengan seniman dari dalam negeri tetapi juga dari luar negeri.

Dan setelah Jakarta, pameran ini akan digelar di Yogyakarta yang tentu saja komposisi karya pameran akan menarik karena penambahan karya dari ilustrator yang berdomisili di Yogyakarta.

Sehingga penambahan karya ini memperkaya diversitas yang menjadi tema dari Ilustrasiana tahun ini.

Pameran Ilustrasiana #2 akan diselenggarakan di Bentara Budaya Yogyakarta Jl. Suroto No.2, Kotabaru, Yogyakarta

Pembukaan Pameran Rabu, 10 Juli 2024, pukul 19.00 WIB, dibuka oleh Suwarno Wisetrotomo (Dosen Pascasarjana ISI Yogyakarta).

Pameran Ilustrasiana #2 dimeriahkan oleh Jogja Blues Forum (JBF), pameran berlangsung 11 - 17 Juli 2024, pukul 10.00 - 18.00 WIB

Berita Rekomendasi

Diketahui, kata diversity (diversitas) secara harafiah ditarik masuk dalam pameran ini dengan apa adanya.

Maka diversitas terlihat melalui corak, aliran, teknik presentasi dan lain sebagainya yang mengumpulkan kembali kekhususan-kekhususan dalam ilustrasi, seperti seni gambar (drawing), seni kartun, doodle, ilustrasi sekuensial dan lain-lain yang sebelumnya mengerucut ke dalam sub-sub untuk dalam khasanah ilustrasi, maka oleh sebab itulah pameran ini bernama Ilustrasiana.

“Suarakanlah perdamaian, setidaknya di lingkungan sendiri dengan kapasitas dan bahasa masing-masing.”

Semangat ini mendorong Bentara Budaya untuk memilih 'Peace in Diversity' sebagai tema Pameran Ilustrasiana hasil pilihan para kurator Bentara Budaya.

Berbeda dari pameran Ilustrasiana sebelumnya, kali ini cakupan kepesertaan ditingkatkan menjadi internasional dengan mengundang ilustrator dari Malaysia, Jepang, Turki, Cina, Afrika Selatan, Belanda, Jerman, Perancis dan Kanada untuk menampilkan hasil penafsiran mereka atas perdamaian, sehingga di pameran ini kita dapat melihat arti keberagaman serta harapan dari para ilustrator melalui bahasa visual dan perspektif mereka mengenai perdamaian dan keberagaman.

Beng Rahadian, penulis komik dan dosen didaulat oleh Bentara untuk kembali menjadi kurator tamu di Ilustrasiana #2, dirinya mengajak para seniman untuk merespon konsep kedamaian dalam bentuk karya masing-masing.

"Mari terus memperjuangkan rasa damai melalui karya," ujar Beng Rahadian.

Halaman
12
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas