Delegasi Parlemen Golkar Sambangi Tiongkok, Dave Laksono Jelaskan Isi Pertemuan
Dave menyebutkan, pihaknya diundang oleh partai Tiongkok untuk bertemu dengan kongres di sana dan Kemenlu Tiongkok.
Penulis: Reza Deni
Editor: Acos Abdul Qodir
![Delegasi Parlemen Golkar Sambangi Tiongkok, Dave Laksono Jelaskan Isi Pertemuan](https://asset-2.tstatic.net/tribunnews/foto/bank/images/anggota-dpr-ri-fraksi-partai-golkar-dave-laksono-saat-mengunjungi-tiongkok.jpg)
Laporan Reporter Tribunnews.com, Reza Deni
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Kedutaan Besar Republik Rakyat Tiongkok dan Partai Golkar melakukan pertemuan yang membahas sejumlah hal untuk menjaga persahabatan dan peningkatan kerja sama.
Delegasi parlemen Partai Golkar yang dipimpin anggota Komisi I DPR, Dave Laksono ini mengunjungi Beijing, Chongging dan, Shanghai pada 22 Juli hingga 29 Juli 2024.
"Saya memimpin delegasi parlemen Golkar ke Tiongkok bersama Gavriel Novanto, Ahmad Labib, Tovan Maulana dan Yonathan Baskoro, diharapkan kunjungan ini mendapatkan dampak positif bagi Indonesia," kata Dave dalam keterangannya, Selasa (30/7/2024).
Dave mengatakan, dalam pertemuan itu turut dibahas mengenai program-program Presiden dan Wakil Presiden terpilih RI, Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka.
"Seperti program makan bergizi gratis dan kedaulatan pangan, dengan membantu menyiapkan hulu ke hilir, dari mulai peningkatan produksi pangan hingga teknologi dalam mendukung distribusi dan penyiapan pangan-pangannya," kata Dave.
Dave menyebutkan, pihaknya diundang oleh partai Tiongkok untuk bertemu dengan kongres di sana dan Kemenlu Tiongkok.
"Kami juga melihat sejumlah kota, pabrik dan mengunjungi pusat pemerintah di sana baik pemerintah pusat dan pemerintah daerah," kata dia.
Baca juga: Duduk Perkara Panas Dingin Hubungan PKB-PBNU: Dari Pemilu, Berujung Pansus Angket Haji
Dikatakan Dave, delegasi parlemen Golkar juga membahas kerja sama baik pelatihan dan kegiatan-kegiatan lainnya dengan tujuan untuk memperkuat hubungan kedua partai dan kedua negara.
"Selain memperkuat persaudaraan antar kedua Partai dan negara, kami juga membicarakan kerjasama antara Indonesia dengan Tiongkok dalam mencapai target-target lainnya yaitu adalah untuk mendorong percepatan transfer teknologi atau juga terus menambah investasi dari Tiongkok ke Indonesia," ujar Legislator Komisi I DPR RI itu.
Menurut Dave, delegasi parlemen Golkar juga disambut dengan baik dan kunjungan ini diharapka bisa menjadi landasan untuk pengembangan simber daya manusia di Indonesia dan juga meningkatkan teknologi menuju Indonesia emas 2045.
"Pertemuan ini pastinya juga untuk mendorong energi baru terbarukan, pembangunan Electrical Vehicels (EV) juga diupayakan dan pemanfaatan sumber daya alam diharapkan bisa tepat sehingga tidak merusak alam secara luas akan, tapi justru menjaga biodiversity Indonesia," kata dia.
Baca juga: Gaji ASN Bakal Naik Lagi, Ini Bocorannya
Dave berharap kelak ada pembangunan yang lebih berdampak positif ke semua lini masyarakat.
"Sekaligus juga kita akan mengadakan diskusi atau konsorsium parpol internasional delegasi dan Tiongkok juga akan hadir bersama Menlu Tiongkok Wang Yi untuk berbicara mengenai beberapa hal diantaranya yang berkaitan dengan geopolitik dunia, khususnya dengan timur tengah yang di mana dia berhasil melakukan diplomasi damai mengenai perang di Palestina," kata Dave.
"Saya berharap pertemuan ini tentunya selain akan mempererat hubungan Indoneaia-Tiongkok, adanya percepatan transfer teknologi dan kerjasama untuk baik di sektor investasi ataupun dalam sektor-sektor lainnya untuk kemajuan bangsa Indonesia," tandas dia.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.