Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Pemerintah Andalkan Tiga Program Ini untuk Dongkrak IPP Kepemimpinan

Dalam pengukuran IPP, domain Partisipasi dan  Kepemimpinan menjadi salah satu yang perlu dicermati bersama dengan kolaborasi  lintas sektor mengingat

Penulis: Muhammad Zulfikar
Editor: Acos Abdul Qodir
zoom-in Pemerintah Andalkan Tiga Program Ini untuk Dongkrak IPP Kepemimpinan
Istimewa
Kementerian Pemuda dan Olahraga (Kemenpora) menggelar rapat koordinasi untuk pelaksanaan program pelayanan kepemudaan dalam rangka peningkatan Indeks Pembangunan Pemuda (IPP). 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Kementerian Pemuda dan Olahraga (Kemenpora) menggelar rapat koordinasi untuk pelaksanaan program pelayanan kepemudaan dalam rangka peningkatan Indeks Pembangunan Pemuda (IPP).

Salah satu program unggulan Kemenpora adalah pada aspek kepemimpinan dimana domain partisipasi dan kepemimpinan dalam IPP masih cukup rendah secara nasional.

Dalam rakor bersama 28 kementerian/lembaga, 38 Provinsi, dan beberapa Kabupaten/Kota, Kemenpora menyampaikan beberapa program unggulan untuk bisa dikerjasamakan dan diadopsi oleh Kementerian/Lembaga dan Pemerintah Daerah.

"Untuk unit kerja Asisten Deputi Kepemimpinan Pemuda, ada tiga program unggulan mulai dari Keluarga Muda Berdaya, Klub Berkawan, dan Talenta Muda sebagai upaya peningkatan IPP pada domain Partisipasi dan Kepemimpinan ," kata Asisten Deputi Kepemimpinan Pemuda Kemenpora, Andi Susanto, dalam keterangannya, Rabu (7/8/2024).

Selain program unggulan tersebut, lanjut Andi, ada juga program-program lain dari keasdepan di bawah Deputi Pengembangan Pemuda dan juga Deputi Pemberdayaan Pemuda Kemenpora.

Dalam pengukuran IPP, domain Partisipasi dan  Kepemimpinan menjadi salah satu yang perlu dicermati bersama dengan kolaborasi  lintas sektor mengingat capaiannya yang masih cukup rendah daripada domain lain pada IPP

Untuk meningkatkannya, tambah Andi, rakor ini membahas rencana bersama Kementerian / Lembaga dan Pemerintah Daerah sehingga tingkat kepemimpinan pemuda ke depan dapat terus membaik nilainya dalam setiap indikator.

Baca juga: Istana Garuda IKN Dikritik Mirip Kelelawar, Menteri Basuki: Nanti Berubah jadi Hijau Cerah

BERITA TERKAIT

Ia menjelaskan, program kepemimpinan pemuda memang bisa dimaksimalkan ke setiap daerah. Untuk pengaplikasiannya, disesuaikan dengan kebutuhan daerah.

Dia mencontohkan, dengan PKPMN Talenta Muda, program itu memiliki tujuan untuk mencetak pemimpin muda dengan kurikulum pelatihan yang telah dipersiapkan dengan matang.

"Kalau Talenta Muda ini dibuat untuk mempersiapkan pemimpin-pemimpin muda yang nantinya menjadi masa depan Indonesia. Mereka nantinya akan dibekali keterampilan yang terstruktur sehingga bisa berkontribusi positif bagi lingkungan sekitarnya," ungkap Andi.

Baca juga: MK tolak gugatan diskriminasi dalam lowongan kerja - Kesaksian dua pemuda yang menganggur gara-gara batasan usia di lowongan kerja

Sementara itu, untuk program Keluarga Muda Berdaya, target yang diusung oleh Kemenpora lebih detil lagi. Sebab, program ini bertujuan untuk membentuk pemimpin rumah tangga dengan bekal yang lengkap. 

"Dengan kepemimpinan domestik yang kuat, maka kuat pula Fondasi dalam mempersiapkan sebuah keluarga," tuturnya.

Untuk mengembangkan pemikiran para calon pemimpin muda, Andi juga menyebut Klub Berkawan bisa menjadi salah satu jalan. Sebab, dalam program klub berkawan, kemampuan diskusi, membongkar sebuah masalah, sampai saling memberikan solusi dilakukan.

"Karena dengan klub berkawan, para pemimpin muda bisa berdiskusi, berjejaring, dan jadi wadah aspirasi untuk memberi saran pendapat kepada para pemangku kepentingan," ungkap dia.

Kegiatan kepemimpinan ini nantinya menjadi bagian besar dari domain IPP yang bakal ditingkatkan nilainya melalui beberapa indikator.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas