Contoh Soal TKP SKD CPNS 2024, Lengkap dengan Jawaban dan Bocoran Kisi-kisinya
Peserta yang lolos tahap seleksi administrasi dapat melanjutkan ke tahap tes SKD CPNS 2024, berikut contoh soal dan materi TKP SKD CPNS 2024.
Penulis: Oktaviani Wahyu Widayanti
Editor: Whiesa Daniswara
TRIBUNNEWS.COM - Simak contoh soal TKP dan materi SKD CPNS 2024, lengkap dengan jawabannya.
Peserta yang dinyatakan memenuhi syarat atau lolos seleksi dapat melanjutkan ke tahap berikutnya, yaitu tahap SKD.
Tes Seleksi Kompetensi Dasar (SKD) akan dilaksanakan menggunakan sistem Computer Assisted Test (CAT).
Berdasarkan jadwal terbaru, tes SKD CPNS 2024 akan dilaksanakan mulai 16 Oktober 2024.
Berikut kumpulan soal Tes Karakteristik Pribadi (TKP) yang bisa dijadikan referensi untuk belajar.
Baca juga: Link Daftar Nama Pelamar yang Lolos Seleksi Administrasi CPNS Kemenkop UKM 2024, Cek di Sini!
Contoh Soal SKD CPNS 2024
SOAL TKP
- Pola komunikasi Anda dengan orang lain adalah sebagai berikut ....
A. argumentasi
B. himbauan
C. pertanyaan
D. diskusi
E. perintahJawaban: D
- Kantor Anda mengadakan rotasi pegawai dan Anda ditempatkan di tim yang Anda tidak suka sikap Anda ....
Berita Rekomendasi
A. biasa saja
B. menolak penempatan yang baru
C. berusaha beradaptasi dengan lingkungan yang baru
D. mengunduran diri
E. marahJawaban: C
- Teman Anda mengajak belanja ke pusat perbelanjaan saat jam kerja. Sikap anda adalah ....
A. Tetap di meja dan menyelesaikan pekerjaan Anda.
B. Mengikuti ajakannya dan bersantai.
C. Ragu-ragu.
D. Jika memang tidak ada yang mengawasi, boleh saja bersantai.
E. Memarahi teman dan menyuruh semuanya bekerja.Jawaban: A
- Apakah mengakui kebohongan itu penting?
A. Sangat dibutuhkan.
B. Dibutuhkan jika memang bersalah.
C. Terkadang dibutuhkan, tergantung situasi lingkungan, diri dan tim.
D. Tidak terlalu dibutuhkan karena kesalahan harus segera diselesaikan.
E. Tidak dibutuhkan karena pemimpin harus bertindak benar.Jawaban: C
- Kantor Anda menuntut agar setiap karyawan memiliki kemampuan berbahasa asing. Sikap Anda adalah ....
A. mengikuti kursus bahasa inggris sepulang kerja
B. belajar dari buku-buku di perpustakaan
C. berbohong bahwa Anda bisa berbahasa Perancis
D. belajar dari teman yang pandai berbahasa Jepang
E. belajar bahasa inggris melalui film dan lagu