Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Kenakan Pakaian Nuansa Kuning-Hitam, Atalia Praratya Istri RK Harap Ditempatkan di Komisi VIII DPR

Atalia berharap ditempatkan di Komisi VIII DPR yang membidangi urusan agama, sosial, dan pemberdayaan perempuan.

Penulis: Fersianus Waku
Editor: Dewi Agustina
zoom-in Kenakan Pakaian Nuansa Kuning-Hitam, Atalia Praratya Istri RK Harap Ditempatkan di Komisi VIII DPR
kolase Tribunnews.com/TribunJabar.com
Istri calon gubernur Jakarta Ridwan Kamil, Atalia Praratya datang ke Gedung DPR untuk dilantik sebagai anggota DPR RI terpilih 2024-2029 dari Daerah Pemilihan (Dapil) Jawa Barat (Jabar) I, Selasa (1/10/2024). Atalia berharap ditempatkan di Komisi VIII DPR yang membidangi urusan agama, sosial, dan pemberdayaan perempuan. 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Fersianus Waku

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Istri calon gubernur Jakarta Ridwan Kamil, Atalia Praratya, tiba di kompleks parlemen, Senayan, Jakarta, Selasa (1/10/2024).

Atalia datang ke Gedung DPR untuk dilantik sebagai anggota DPR RI terpilih 2024-2029 dari Daerah Pemilihan (Dapil) Jawa Barat (Jabar) I.

Baca juga: Pagi Ini Pelantikan Anggota DPR, Polisi Terapkan Rekayasa Lalu Lintas Sejumlah Rute Sekitar Senayan

Atalia berharap ditempatkan di Komisi VIII DPR yang membidangi urusan agama, sosial, dan pemberdayaan perempuan.

"Mohon doanya, harapannya saya di Komisi VIII karena bidang sosial kebencanaan perempuan dan anak itu adalah hati saya," kata Atalia, jelang pelantikan.

Atalia datang ke DPR mengenakan pakaian bernuansa kuning dan hitam. 

Dia mengaku sengaja mengenakan pakaian bernuansa kuning karena berasal dari fraksi Partai Golkar.

BERITA REKOMENDASI

"Ini ciri khas ini dari Jabar ya, ini ada merak begitu nuansa kuning karena saya dari partai kuning," ujar Atalia.

"Mohon doanya saja menunjukkan semangat kita ke depan penuh cerah ceria," ucapnya menambahkan.

Atalia melenggang ke Senayan setelah meraih 234.065 suara dalam Pileg 2024 lalu.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas