Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Masih Berduka, Demokrat Belum Pikirkan Pengganti Benny Laos sebagai Cagub Malut

Demokrat masih belum memikirkan pengganti Benny Laos sebagai cagub Malut usai yang bersangkutan tewas dalam insiden speedboat meledak.

Penulis: Yohanes Liestyo Poerwoto
Editor: Facundo Chrysnha Pradipha
zoom-in Masih Berduka, Demokrat Belum Pikirkan Pengganti Benny Laos sebagai Cagub Malut
TribunTernate.com/Dok. Pribadi
Calon Gubernur Maluku Utara Benny Laos saat masih hidup. Benny Laos meninggal dalam insiden kebakaran speedboat yang ditumpangi bersama rombongan di Pelabuhan Bobong, Kabupaten Pulau Taliabu, Malut, Sabtu (12/10/2024) sekira pukul 14.05 WIT. Demokrat masih belum memikirkan pengganti Benny Laos sebagai cagub Malut usai yang bersangkutan tewas dalam insiden speedboat meledak. 

TRIBUNNEWS.COM - Deputi Bappilu Partai Demokrat, Kamhar Lakumani mengungkapkan partainya belum memikirkan pengganti Benny Laos sebagai calon gubernur (cagub) Maluku Utara (Malut) usai dia tewas dalam insiden speedboat meledak di Pelabuhan Bobong, Pulau Taliabu pada Sabtu (12/10/2024).

Kamhar mengungkapkan alasannya lantaran Partai Demokrat masih berduka pasca meninggalnya Benny Laos.

"Mohon maaf belum dibahas (pengganti Benny Laos). Saat ini masih dalam suasana duka," jelasnya kepada Tribunnews.com, Sabtu malam.

Lalu, ketika ditanya apakah Ketua Umum Partai Demokrat, Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) akan melayat, Kamhar mengaku belum memperoleh informasi.

"Belum dapat update informasi terkait itu," jelasnya.

Di sisi lain, anggota Komisi Pemilihan Umum (KPU), Idham Holik mengatakan partai politik (parpol) atau gabungan parpol bisa mengajukan pengganti calonnya 30 hari sebelum pemungutan suara jika calon yang diusung meninggal dunia. 

Adapun pengajuan pergantian paling lambat tujuh hari sejak calon meninggal dunia sebagaimana aturan itu tertuang dalam Undang-Undang 10 Tahun 2016 tentang Pilkada. 

Berita Rekomendasi

“Pasal 54 UU Nomor 10 Tahun 2016,” kata Idham saat dikonfirmasi, Sabtu.

Baca juga: Detik-detik Speedboat Meledak Hingga Cagub Maluku Utara Benny Laos Meninggal, Korban Tewas 6 Orang

RS Umumkan Benny Laos Meninggal akibat Patah Kaki dan Luka Bakar

Sebelumnya, pihak RSUD Bobong sudah mengumumkan bahwa Benny Laos meninggal dunia usai menjadi salah satu korban insiden speedboat meledak.

RSUD Bobong pun telah mengeluarkan surat kematian Benny Laos.

"Iya benar kabar duka itu. Kami turut berduka cita yang mendalam. Tim RSUD Bobong sudah berusaha maksimal menangani korban," ujar Kabag Umum Pemkab Pulau Taliabu Hasyim Fokaaya, Sabtu (12/10/2024) malam, dikutip dari Tribun Ternate.


Adapun Benny Laos meninggal dunia akibat patah kaki dan luka bakar yang dideritanya pasca insiden speedboat meledak.

Di sisi lain, Benny Laos disebut sempat sadarkan diri setelah dilakukan pompa jantung oleh petugas kesehatan RSUD Bobong.

Halaman
12
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas