Dua Kali Pertemuan Jokowi-Prabowo Jelang Pelantikan Presiden: Makan Malam 2,5 Jam dan Jumpa di Solo
Presiden Joko Widodo (Jokowi) bertemu dua kali dengan presiden terpilih Prabowo Subianto jelang pelantikan pada Minggu, 20 Oktober 2024 mendatang.
Penulis: Muhamad Deni Setiawan
Editor: Suci BangunDS
TRIBUNNEWS.COM - Presiden Joko Widodo (Jokowi) bertemu dua kali dengan presiden terpilih Prabowo Subianto jelang pelantikan pada Minggu, 20 Oktober 2024 mendatang.
Pertama, Jokowi bertemu Prabowo di Restoran Hutan Kota Plataran, Gelora Bung Karno, Jakarta, Selasa (8/10/2024).
Sementara itu, pertemuan kedua berlangsung di kediaman Jokowi di Sumber, Banjarsari, Solo, Jawa Tengah, Minggu (13/10/2024).
Berikut fakta-fakta pertemuan kedua tokoh yang dirangkum Tribunnews.com.
Pertemuan Pertama
Jokowi mengatakan, banyak topik yang dibicarakan dengan Prabowo Subianto saat makan malam bersama di restoran Hutan Kota Plataran.
Hal itu disampaikannya setelah menghadiri Malam Puncak HUT ke-79 Pertambangan dan Energi di Hotel Kempinski, Jakarta, Kamis (10/10/2024).
"Ketemunya 2,5 jam ya membahas banyak banget," ucap Jokowi.
Ia mengaku, tak bisa menceritakan isi pertemuan tersebut.
Sambil berkelar, Jokowi menyebut, jika persamuhan itu diceritakan akan memakan waktu lama.
"Enggak bisa saya ceritakan lah, kalau saya ceritakan juga 2,5 jam lagi ceritanya," ucapnya.
Baca juga: Momen Penerjun Polri Bentangkan Poster Foto Jokowi dan Prabowo di Langit Mako Brimob Depok
Menurutnya, dalam pertemuan itu hal yang pasti dibahas ialah masalah politik dan ekonomi.
Sementara itu, Koordinator Staf Khusus Presiden, Ari Dwipayana, mengatakan bahwa pertemuan itu, merupakan pertemuan biasa yang lumrah dilakukan Jokowi.
"Kan komunikasi yang dilakukan presiden kan tidak hanya sekedar formal di dalam sidang paripurna, di dalam rapat terbatas kabinet ataupun dalam forum-forum formal lain, yang di mana semua forum resmi yang dibuat itukan selalu melibatkan dan kita melihat kehadiran Pak Presiden terpilih kan semua dilibatkan," kata Ari di Istana Kepresidenan, Jakarta, Rabu (9/10/2024).
Ia berujar, Jokowi tak hanya melakukan pertemuan formal dengan Prabowo, tetapi juga informal, termasuk membahas masalah transisi pemerintahan.