Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Besok Prabowo akan Lantik Menteri dan Wakil Menteri 

Sufmi Dasco Ahmad mengatakan, Presiden terpilih, Prabowo Subianto akan melantik menteri dan wakil menteri pada Senin (21/10/2024) besok.

Penulis: Fersianus Waku
Editor: Theresia Felisiani
zoom-in Besok Prabowo akan Lantik Menteri dan Wakil Menteri 
kolase/instagram
Presiden terpilih, Prabowo Subianto akan melantik menteri dan wakil menteri pada Senin (21/10/2024) besok. 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Ketua Harian DPP Partai Gerindra, Sufmi Dasco Ahmad mengatakan, Presiden terpilih, Prabowo Subianto akan melantik menteri dan wakil menteri pada Senin (21/10/2024).

Pelantikan menteri dan wakil menteri akan dilakukan setelah Prabowo dilantik sebagai presiden kedelapan pada pagi ini di Gedung DPR/MPR.

"Rencananya kalau tidak ada halangan besok pagi akan pelantikan menteri, sore harinya pelantikan Wamen," kata Dasco di kompleks parlemen, Senayan, Jakarta, Minggu (20/10/2024).


Sementara untuk malam ini, Dasco menyebut Prabowo akan mengumumkan nama-nama menterinya.

"Nanti malam, insyaallah nanti malam (nama menteri diumumkan)," ujarnya.

Dia menuturkan, pengumuman nama menteri di kabinet Prabowo akan berlangsung di Istana Negara, Jakarta.

"Jam-nya belum tahu tetapi akan diumumkan oleh presiden terpilih di Istana," ucap Wakil Ketua DPR RI ini.

Berita Rekomendasi

Adapun, pagi ini Prabowo akan dilantik sebagai presiden bersama Gibran Rakabuming Raka sebagai wakil presiden.

Berikut jadwal lengkap sidang paripurna pelantikan Prabowo dan Gibran:

Baca juga: Anies Baswedan dan Cak Imin Datang Terpisah ke Gedung MPR/DPR, Hadiri Pelantikan Prabowo-Gibran


10.00-10.03 WIB: Menyanyikan lagu kebangsaan 'Indonesia Raya'

10.03-10.06 WIB: Mengheningkan cipta

10.06-10.26 WIB: Pembukaan sidang paripurna dalam rangka pelantikan Presiden dan Wakil Presiden RI periode 2024-2029 oleh Ketua MPR

10.26-10.28 WIB: Pengucapan sumpah Presiden RI

10.28-10.30 WIB: Pengucapan sumpah Wakil Presiden RI

Halaman
12
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas