Nilai Ambang Batas untuk Lolos SKD CPNS 2024: Cek Skor TWK, TIU, dan TKP di Sini
Berikut nilai ambang batas atau passing grade Seleksi Kompetensi Dasar (SKD) CPNS 2024.
Penulis: Farrah Putri Affifah
Editor: Endra Kurniawan
TRIBUNNEWS.COM - Berikut nilai ambang batas atau passing grade SKD CPNS 2024.
Saat ini, tahapan CPNS 2024 telah memasuki ujian Seleksi Kompetensi Dasar (SKD).
Ujian SKD CPNS 2024 dijadwalkan mulai 16 Oktober - 14 November 2024.
Pelamar CPNS 2024 dapat mengikuti ujian SKD sesuai jadwal yang terdapat pada kartu peserta masing-masing.
Adapun ujian SKD CPNS 2024 dibagi menjadi 3 materi, yaitu Tes Wawasan Kebangsaang (TWK), Tes Karakteristik Pribadi (TKP) dan Tes Intelegensia Umum (TIU).
Masing-masing materi ini memiliki passing grade atau syarat agar peserta dapat lolos SKD CPNS 2024.
Nilai Ambang Batas untuk Lolos SKD CPNS 2024
Menurut Keputusan Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi Nomor 321 Tahun 2024, berikut nilai ambang batas masing-masing materi SKD CPNS 2024:
- TWK: 65
- TIU: 80
- TKP: 166
Durasi Waktu Mengerjakan Soal SKD CPNS 2024
Terdapat perbedaan waktu mengerjakan soal SKD CPNS 2024.
Baca juga: Alur Tes CPNS Kemenag 2024: Presensi hingga Masuk Ruang Ujian
Untuk pelamar kebutuhan umum, maka durasi waktu mengerjakan soal adalah 100 menit.
Sementara untuk pelamar kebutuhan khusus maka waktu mengerjakan soal SKD adalah 130 menit.
Bobot Nilai SKD CPNS 2024
- Jawaban benar bernilai 5
- Salah dan tidak menjawab bernilai 0
2. Materi soal TKP:
- Jawaban benar bernilai paling rendah 1 dan paling tinggi bernilai 5
- Tidak menjawab bernilai 0
Materi SKD CPNS 2024
Materi TWK
1. Nasionalisme, dengan tujuan mampu mewujudkan kepentingan nasional melalui cita-cita dan tujuan yang sama dengan tetap mempertahankan identitas nasional;
2. Integritas, dengan tujuan mampu menjunjung tinggi kejujuran, ketangguhan, komitmen dan konsistensi sebagai satu kesatuan sikap untuk mencapai tujuan nasional;