Ini Profil Empat Menteri yang Ditugaskan Prabowo Selamatkan Sritex dari 'Ambang Jurang'
Presiden Prabowo Subianto memerintahkan empat menteri turun gunung untuk menyelamatkan Sritex.
Penulis: Malvyandie Haryadi
Kemudian, pada 5 Desember 2005, ketika Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) mengumumkan perombakan kabinet, Sri Mulyani dipindahkan menjadi Menteri Keuangan, menggantikan Jusuf Anwar.
Selama menjadi Menteri Keuangan, Sri Mulyani banyak menorehkan prestasi.
Di antaranya menstabilkan ekonomi makro, mempertahankan kebijakan fiskal yang prudent, menurunkan biaya pinjaman, dan mengelola utang serta memberi kepercayaan pada investor.
Reformasi Kementerian Keuangan yang dinahkodainya berjalan dengan baik, sehingga banyak terjadi perubahan fundamental di Kementerian Keuangan.
Setelah itu ia mendapatkan gelar Doktor Ilmu Pemerintahan dari Universitas Padjajaran pada tahun 2014, dikutip dari kemenperin.go.id.
Yassierli
Yassierli resmi menjadi Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) pada 20 Oktober 2024, di masa pemerintahan Prabowo-Gibran dalam Kabinet Merah Putih
Yassierli sendiri merupakan seorang guru besar dari Institut Teknologi Bandung (ITB). Yassierli lahir pada 22 April 1976.
Ia adalah seorang akademisi dan praktisi yang memiliki gelar doktor dalam bidang Teknik Industri dan Sistem dari Virginia Polytechnic Institute and State University, Amerika Serikat (AS).
Sebelumnya, ia lulus dari Teknik Industri ITB pada 1997 dan melanjutkan S2 di kampus yang sama untuk mendapatkan gelar Master Teknik dan Manajemen Industri pada 2000.
Sejak bergabung dengan ITB pada 1998, Yassierli telah menunjukkan dedikasi dalam bidang pendidikan dan penelitian.
Saat ini, ia menjabat sebagai Guru Besar di Fakultas Teknik Sipil dan Lingkungan ITB, di mana ia mengajar dan melakukan penelitian di bidang Ergonomi, Rekayasa Kerja dan Keselamatan Kerja.
Yassierli juga aktif dalam berbagai organisasi profesi, termasuk menjadi Ketua Dewan Pakar Perhimpunan Ergonomi Indonesia (PEI) dan President of SEANES (Southeast Asian Network of Ergonomics Society) untuk periode 2015-2017.
Erick Thohir
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.