Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Letnan Satu Inf Purn Sugiono

Berkat kecerdasannya dan posisinya sebagai orang terdekat Prabowo Subianto, Menteri Sugiono dinilai memiliki banyak kesamaan dengan Presiden Prabowo m

Penulis: Ika Wahyuningsih
Editor: Garudea Prabawati
zoom-in Letnan Satu Inf Purn Sugiono
Dok. Kemlu RI
Menteri Luar Negeri (Menlu) Republik Indonesia, Sugiono. 

TRIBUNNEWS.COM - Letnan Satu Inf Purn Sugiono adalah Menteri Luar Negeri atau Menlu RI pilihan Presiden Prabowo Subianto dalam Kabinet Merah Putih.

Sugiono lahir di Takengon, Aceh, pada 11 Februari 1979.

Menlu RI di Kabinet Merah Putih ini dibesarkan di dataran tinggi Gayo. 

Sugiono bahkan dikenal sebagai orang dekat Prabowo Subianto.

Berkat kecerdasannya dan posisinya sebagai orang terdekat Prabowo Subianto, Menteri Sugiono dinilai memiliki banyak kesamaan dengan Presiden Prabowo menurut para kader Gerindra.

Menteri Luar Negeri Indonesia ini juga digambarkan sebagai sosok yang cermat dalam menanggapi persoalan dan tegas dalam bersikap.

Sugiono sendiri merupakan kader Partai Gerindra yang menduduki posisi Wakil Ketua Komisi I DPR RI periode 2019-2024.

Berita Rekomendasi

Tak sampai di situ saja, Sugiono pun disebut-sebut sebagai “ Anak Ideologis" Prabowo.

Sugiono dari Partai Gerindra
Sugiono dari Partai Gerindra (IG @sugiono_56)

Sugiono diektahui menikahi Marlyn Maisarah, seorang politisi Partai Gerakan Indonesia Raya (Gerindra). 

Pasangan ini dikaruniai satu orang anak.

Salah satu tokoh muda terdepan di Partai Gerindra ini mengenyam dan menyelesaikan pendidikan Sekolah Dasar (SD) dan Sekolah Menengah Pertama (SMP) di daerah asalnya.

Kemudian Sugiono menyelesaikan pendidikan menengah atas di SMA Taruna Nusantara Magelang tahun 1997.

Tak sampai di situ, Sugiono lalu melanjutkan pendidikannya ke Norwich Military Academy-Amerika setelah lulus dari SMA Taruna Nusantara (Tarnus).

Sugiono berhasil meraih gelar sarjana dari program studi teknik komputer di Norwich University,.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas