Buntut Gelar Doktor Bahlil, UI Tunda Sementara Penerimaan Mahasiswa Baru Program Doktor SKSG
Universitas Indonesia (UI) memutuskan untuk menunda sementara penerimaan mahasiswa baru di Program Doktor SKSG.
Penulis: Fahdi Fahlevi
Editor: Wahyu Aji
Tempuh Program Doktor Kurang dari 2 Tahun
Selain predikat cumlaude yang diraihnya, Bahlil juga disebut hanya membutuhkan waktu kurang dari 2 tahun untuk menyelesaikan program doktornya.
Dikutip dari laman pddikti.kemdikbud.go.id, Bahlil tercatat menjadi mahasiswa S3 di UI pada 13 Februari 2023.
Jika merujuk pada tanggal masuk, maka Bahlil hanya membutuhkan waktu 1 tahun 8 bulan untuk menyelesaikan kuliah doktoralnya.
Adapun yang menjadi sorotan adalah, padahal tertera adanya aturan akademik yakni beban studi Program Doktor Fakultas Ilmu Pengetahuan Budaya UI adalah 48-52 SKS.
Beban tersebut dijadwalkan dapat ditempuh selama 6 semester atau dapat ditempuh paling cepat 4 semester.
Terkait hal ini, Kepala Biro Humas UI, Amelita Lusia menuturkan Bahlil adalah mahasiswa S3 UI di SKSG yang melakukan studi berdasarkan riset.
"Masa studi antara 4-10 semester," katanya pada Tribunnews.com pada Rabu (16/10/2024).
Amelita juga memastikan program studi doktoral Bahlil sudah sesuai dengan Peraturan Rektor UI Nomor 26 Tahun 2022 tentang Penyelenggaraan Program Doktor. (*)