Prof. Dr. Ir. H. Sufmi Dasco Ahmad, S.H., M.H.
Sufmi Dasco Ahmad seorang politisi dari Partai Gerindra yang saat ini menjabat sebagai Wakil Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Republik Indonesia.
Penulis: David AdiAdi
Editor: Tiara Shelavie
Saat itu, ia langsung ditunjuk menjadi Ketua Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Partai Gerindra dan dipercaya memegang jabatan sebagai Ketua Bidang Organisasi dan Keanggotaan DPP Partai Gerindra sejak 2008-2014.
Karier politiknya kian meningkat, ketika Pemilu Legislatif 2014, Sufmi Dasco berhasil lolos ke Senayan sebagai anggota DPR RI periode 2014-2019 yang bertugas di Komisi III dengan ruang lingkup kerja terkait hukum, hak asasi manusia dan keamanan.
Kemudian, Sufmi Dasco terpilih sebagai Wakil Ketua Mahkamah Kehormatan Dewan (MKD) DPR RI pada 30 Oktober 2014.
Pada Pemilihan Legislatif 2019, Sufmi Dasco kembali mencalonkan diri maju dari daerah pemilihan (dapil) Banten III sebagai kader Partai Gerindra dan berhasil kembali lolos ke Senayan sebagai anggota DPR RI dan terpilih menjadi Wakil Ketua DPR RI periode 2024-2029.
Baca juga: Pimpinan DPR Sufmi Dasco Serahkan ke PSSI soal Pemecatan STY: Kita Ingin Sepak Bola Indonesia Maju
Harta Kekayaan
Mengutip dari situs e-LHKPN KPK, Sufmi Dasco Ahmad diketahui memiliki kekayaan mencapai Rp 79.029.023.525.
Laporan harta kekayaan terbaru Sufmi Dasco diterbitkan pada 31 Desember 2023.
Adapun rincian kekayaan Sufmi Dasco yakni sebagai berikut:
A. TANAH DAN BANGUNAN Rp 39.748.278.000
1. Tanah dan Bangunan Seluas 300 m2/90 m2 di KAB / KOTA KOTA JAKARTA PUSAT, HASIL SENDIRI Rp 3.001.500.000
2. Tanah dan Bangunan Seluas 266 m2/232 m2 di KAB / KOTA KOTA JAKARTA PUSAT, HASIL SENDIRI Rp 2.235.386.000
3. Tanah dan Bangunan Seluas 261 m2/271 m2 di KAB / KOTA TANGERANG SELATAN, HASIL SENDIRI Rp 2.185.854.000
4. Tanah dan Bangunan Seluas 261 m2/271 m2 di KAB / KOTA KOTA JAKARTA PUSAT, HASIL SENDIRI Rp 3.225.538.000
5. Tanah dan Bangunan Seluas 225 m2/110 m2 di KAB / KOTA KOTA JAKARTA PUSAT, HASIL SENDIRI Rp 3.650.000.000
6. Tanah dan Bangunan Seluas 54 m2/135 m2 di KAB / KOTA TANGERANG, HASIL SENDIRI Rp 1.500.000.000
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.