Kapan Pengumuman SNBP 2025? Simak Jadwal Lengkapnya
Simak jadwal pengumuman SNBP 2025 dan tanggal penting seleksi nasional penerimaan mahasiswa baru berdasarkan prestasi.
Penulis: Nurkhasanah
Editor: Siti Nurjannah Wulandari

TRIBUNNEWS.COM - Pendaftaran Seleksi Nasional Berdasarkan Prestasi (SNBP) telah dibuka sejak 4 Februari 2025 lalu.
Berdasarkan jadwal, pendaftaran SNBP 2025 akan berlangsung hingga 18 Februari 2025.
SNBP diperuntukkan bagi siswa SMA/SMK/MA sederajat yang telah memenuhi kriteria atau eligible untuk masuk Perguruan Tinggi Negeri (PTN).
Seleksi ini dilakukan berdasarkan hasil penelusuran prestasi akademik dengan menggunakan rapor serta prestasi akademik dan non-akademik siswa yang telah ditetapkan PTN.
Pendaftaran SNBP 2025 dapat dilakukan melalui laman https://portal-snpmb.bppp.kemdikbud.go.id atau https://snbp.snpmb.id/.
Jika merujuk pada tahun-tahun sebelumnya, pengumuman hasil SNBP juga dapat dilihat pada laman resmi Seleksi Nasional Penerimaan Mahasiswa Baru (SNPMB) Kemendikbud tersebut.
Lantas, kapan pengumuman SNBP 2025?
Mengacu pada jadwal resminya, hasil SNBP 2025 baru akan diumumkan pada 18 Maret 2025.
Simak lagi jadwal lengkap SNBP 2025 di bawah ini.
Jadwal SNBP 2025
- Pengumuman Kuota Sekolah: 28 Desember 2024
- Masa Sanggah: 28 Desember 2024 - 17 Januari 2025
- Registrasi Akun SNPMB Sekolah: 6 Januari - 31 Januari 2025
- Pengisian PDSS oleh Sekolah: 6 Januari - 31 Januari 2025
- Registrasi Akun SNPMB Siswa: 13 Januari - 18 Februari 2025
- Pendaftaran SNBP: 4 - 18 Februari 2025
- Pengumuman Hasil SNBP: 18 Maret 2025
- Masa Unduh Kartu Peserta SNBP: 4 Februari - 30 April 2025
Baca juga: Jadwal dan Cara Unduh Kartu Peserta SNBP 2025
Prinsip dan Tahapan Seleksi SNBP 2025
Seleksi pada jalur SNBP dilakukan berdasarkan prinsip sebagai berikut:
- mendapatkan calon mahasiswa yang berkualitas secara akademik dengan menggunakan nilai rapor dan prestasi lainnya;
- memperhitungkan rekam jejak kinerja sekolah;
- memperhitungkan lintas jurusan; dan
- menggunakan kriteria seleksi nasional dan kriteria yang ditetapkan oleh masing-masing PTN secara adil, akuntabel, dan transparan.
Adapun seleksi SNBP dilakukan dengan tahapan sebagai berikut:
- siswa pendaftar diseleksi berdasarkan urutan pilihan program studi pertama; dan
- jika siswa tidak lulus seleksi pada pilihan program studi pertama, maka akan diikutkan pada seleksi pilihan kedua.
(Tribunnews.com/Nurkhasanah)
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.