Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
DOWNLOAD
Tribun
tag populer

BREAKING NEWS: Ahok Penuhi Panggilan Kejagung, Bawa Buku Coklat Berisi Data

Ahok Mantan Komisaris Pertamina hadir di gedung kejaksaan memakai kemeja batik coklat lengan panjang sambil bawa data.

Penulis: Hasanudin Aco
zoom-in BREAKING NEWS: Ahok Penuhi Panggilan Kejagung, Bawa Buku Coklat Berisi Data
Foto Tangkapan Layar
DIPERIKSA KEJAGUNG - Eks Komisaris Pertamina Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok berbicara kepada pers di gedung Kejaksaan Agung (Kejagung) Jakarta, Kamis (13/3/2025) sebelum diperiksa. /Youtube: KompasTV 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA -  Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok memenuhi panggilan Kejaksaan Agung untuk diperiksa sebagai saksi dalam kasus dugaan korupsi tata kelola minyak mentah dan produk kilang pada PT Pertamina Subholding dan Kontraktor Kontrak Kerja Sama (KKKS) tahun 2018-2023.

Ahok tiba di gedung Kejaksaan Agung Jakarta, Kamis (13/3/2025) sekitar pukul 08.36 WIB.

Mantan Komisaris Pertamina ini hadir di gedung kejaksaan memakai kemeja batik coklat lengan panjang.

Ahok juga terlihat menenteng sebuah buku coklat.

Lalu data apa yang dibawa Ahok?

"Data yang kami bawa itu data rapat apa aja," kata Ahok.

"Apakah akan diserahkan nanti ke penyidik?" tanya wartawan.

Berita Rekomendasi

"Kalau diminta saya kasih," jawab Ahok.

Menurut Ahok  dirinya senang bisa membantu kejaksaan mengusut kasus ini.

"Apa yang saya tahu akan saya sampaikan,” ujar Ahok.

PDIP Nilai Aneh Ahok yang Diperiksa

Seperti diketahui, Ahok akan diperiksa sebagai saksi dalam kasus dugaan korupsi tata kelola minyak mentah dan produk kilang pada PT Pertamina Subholding dan Kontraktor Kontrak Kerja Sama (KKKS) tahun 2018-2023.

Kepala Pusat Penerangan Hukum (Kapuspenkum) Kejagung, Harli Siregar, mengatakan Ahok diperiksa karena pernah menjabat sebagai Komisaris Utama di Pertamina.

“Secara substansi tentu penyidik yang paham, tapi yang kita pahami yang bersangkutan kan pernah sebagai Komut di Pertamina (Persero),” ucap Harli kemarin.

Harli menuturkan, selain Ahok dimungkinkan pemeriksaan kasus dugaan korupsi tata kelola minyak mentah dan produk kilang PT Pertamina periode 2018-2023 juga dilakukan terhadap pihak lain.

Halaman
12
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Klik Di Sini!
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
×

Ads you may like.

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas