Suasana Pertemuan Prabowo-Megawati, Aryo Seno: Akrab, Tak Ada yang Bisa Merusak Hubungan Keduanya
Begini suasana pertemuan antara Prabowo Subianto dan Megawati Soekarnoputri. Aryo Seno menyebut pertemuan tersebut terjadi sangat akrab.
Penulis: garudea prabawati
Editor: Whiesa Daniswara

TRIBUNNEWS.COM - Politisi muda Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP), Aryo Seno Bagaskoro mengatakan soal suasana pertemuan antara Presiden RI Prabowo Subianto dan Ketua Umum (Ketum) PDIP Megawati Soekarnoputri.
Diketahui pertemuan antar dua tokoh bangsa tersebut terjadi di kediaman Megawati di Teuku Umar, Menteng, Jakarta Pusat, Senin (7/4/2025) malam.
Aryo Seno menyebut, dalam pertemuan itu, hubungan antara Prabowo dan Megawati terjalin akrab.
"Jadi memang suasananya sangat akrab, bisa terbayang pada saat di acara Lebaran saling ketemu di satu momen hubungan kekeluargaannya sudah dekat," ujarnya mengutip tayangan YouTube TV One, Rabu (9/4/2025).
"Tidak ada pihak yang bisa merusak hubungan atau mengganggu hubungan antara Ibu Mega dan Prabowo, berdasarkan sejarah panjang beliau berdua," katanya lagi.
Seno tak menjelaskan secara pasti soal isi perbincangan Prabowo-Mega.
Namun dirinya menyebut arah pembicaraannya beragam, termasuk momen hangat saat Prabowo-Megawati saling memberikan parcel Lebaran 1446 H/2025.
"Obrolannya bisa macam-macam sekali termasuk bagaimana parcel lebaran yang saling diserahkan pada saat hari raya, itulah yang terjadi sehingga perbincangannya sangat flowing dan betul-betul genuine," lanjutnya.
"Jika pun ada perbincangan strategis tentang bangsa dan negara itu detail-detailnya terjadi dalam proses percakapan empat mata, yang betul-betul mengetahui detail itu adalah Pak Prabowo dan Ibu Mega," imbuhnya lagi.
Hubungan Baik Prabowo-Megawati
Ketua Harian DPP Partai Gerindra, Sufmi Dasco Ahmad mengatakan Prabowo dan Megawati memiliki hubungan yang baik selama ini.
Suasana pertemuan keduannya pun, kata Dasco, penuh keakraban selama sekitar 1,5 jam lamanya.
Baca juga: Bertemu Megawati Secara Tertutup dan Tak Beri Tahu Jokowi, Prabowo Dinilai Ingin Jaga Harmoni
"Pertemuan penuh keakraban, kita dengar lebih banyak ketawa-ketawanya sih sebenarnya," kata Dasco.
"Antara Pak Prabowo dan Ibu Mega memang hubungan selama ini baik-baik saja dan bersahabat, sehingga ya pertemuan semalam itu adalah pertemuan kekeluargaan, keakraban, dan hangat sehingga tak terasa waktu berjalan lumayan lama semalam dan banyak dibahas oleh kedua tokoh ini," ujarnya.
Dasco: Prabowo Tak Bicara ke Jokowi soal Pertemuan dengan Mega
Dasco mengatakan Prabowo tak berbicara terlebih dahulu kepada Presiden RI ke-7 Jokowi sebelum melakukan pertemuan tertutup itu.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.