Layanan Shopee Eror Jadi Trending Topik, Warganet Banyak yang Mengeluh
Hal ini juga dirasakan oleh para pengguna Shopee. Bahkan, banyak dari mereka mengungkapkan keluhannya di akun Twitter pribadinya
Editor: Hendra Gunawan
Laporan Wartawan Tribunnews.com, Ismoyo
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Platform belanja online Shopee tiba-tiba mengalami gangguan layanan pada Senin, (6/2/2023).
Berdasarkan pantauan Tribunnews, akun Shopee secara sendirinya keluar dari halaman Web atau aplikasi (logout).
Hal ini juga dirasakan oleh para pengguna Shopee. Bahkan, banyak dari mereka mengungkapkan keluhannya di akun Twitter pribadinya masing-masing.
Baca juga: Ajarkan Santri Bisnis Digital, Shopee Barokah Hadirkan Program “Dari Pesantren untuk Pesantren”
Alhasil, Shopee pun masuk ke jajaran trending topik pada siang ini.
Tribunnews mencoba menanyakan gangguan layanan Shopee ke Manajemen.
Namun hingga tulisan ini dibuat, Shopee masih belum bisa memberikan tanggapannya.
Berikut sejumlah Twitt warganet yang mengeluhkan erornya layanan milik Shopee.
"@ShopeelD apakah shopee sedang error atau down? Karena akun saya terlogout sendiri secara tiba tiba. Tadi coba login pakai whatsapp, dikirim link loginnya tp ga sampai satu menit terlogout Ig," tulis @femeiedura
"Ini shopee akun ke logout.. gua doang apa smua ya? Ngeri ke hack kl ada aneh2 gini dehh," tulis @rizkarizk
"Kok gabisa login shopee yaa? Padahal saldo ku disana 500rb ueueu," @tbzbaby1
"Shopee error kak? @ShopeelD ke log out sendiri dan mau login gabisa," keluh @junierubyjune
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.