Audi A8 versi Facelift Siap Nongol di Fankfurt Motor Show
Penyegaran terlihat pada lampu depan dengan LED yang berubah
Editor: Fajar Anjungroso
TRIBUNNEWS.COM – Audi siap memperbarui tampilan sedan flagship-nya, A8 untuk tetap bisa bersaing dengan Mercedes-Benz S-Class yang baru saja diperkenalkan. Penyegaran terlihat pada lampu depan dengan LED yang berubah dan siap diluncrurkan di Fankfurt Motor Show, bulan depan.
Untuk bisa mejegal Mercedes-Benz S_Class dan menggeser BMW Seri 7, Audi harus meningkatkan penampilan sedan paling mewahnya ini. Tahun lalu, Audi harus puas dengan menjual 38.600 unit, dibandingkan S-Class 89.300 unit dan Seri-7, 59.200 unit.
Diberitakan Bloomberg, akhir pekan lalu, Audi juga membekali sedan A3 dengan teknologi nirkabel berkecepatan tinggi untuk meningkatkan daya tariknya. Audi optimistis menambah pundi-pundi keuntugan dengan penjualan Q3, Q5, A3 hatchback dan sedan yang terus smeningkat diEropa, China dan Amerika Serikat.
Saat ini, Audi berada di peringkat kedua merek premium dan terus berambisi mengalah BMW di akhir dekade ini (2020). Tahun ini Audi menargetkan penjualan 1,5 juta unit, tertinggi dibandingkan sebelumnya.
"Kami telah mengeluarkan dana besar untuk produk baru, mengembangkan teknologi dan jaringan produksi global. Meski banyak tantangan dari kondisi ekonomi, kami tetap fokus pada target, termasuk mengejar laba operasional lebih besa," beber Axel Strotbek Chief Financial Officer Audi.