Bangun Showroom Mazda di Sunter, Eurokars Gelontorkan Dana Rp 35 Miliar
dengan tambahan showroom dari Mazda bisa menawarkan pelayanan maksimal dan cepat
Penulis: Adiatmaputra Fajar Pratama
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - PT Eurokars Surya Utama sebagai ATPM dari Mazda Indonesia menggelontorkan Rp 35 miliar untuk membangun showroom Mazda di Jalan Yos Sudarso, Sunter, Jakarta Utara.
General PT Eurokars Surya Utama, Sandy Tirtokusumo menegaskan dengan tambahan showroom dari Mazda bisa menawarkan pelayanan maksimal dan cepat bagi para pelanggan.
"Ini merupakan suatu kehormatan bagi kami untuk terus menerus menjadi rekan Mazda dalam menyediakan layanan luar biasa dan juga untuk meningkatkan kepuasan pelanggan," ujar Sandy di showroom Mazda Sunter, Selasa (29/10/2013).
Showroom Mazda Sunter didukung oleh tim yang terdiri dari 60 staf profesional. Selain dilengkapi tenaga kerja yang terlatih dan pelanggan dapat menunggu dengan nyaman sambil menggunakan akses internet secara gratis.
Bangunan yang terdiri dari 2 tingkat ini mampu menampung hingga 6 mobil untuk keperluan display dan secara strategis karena berlokasi di Bursa Otomotif Sunter, Jalan Yos Sudarso Kav 88, Sunter, Jakarta Utara.
"Kami menghargai semangat Eurokars dalam mengembangkan bisnis showroom bersama Mazda, mengingat bahwa Eurokars juga menaungi tiga showroom Mazda lainya, yakni Mazda Selatan, Mazda Kelapa Gading dan juga Mazda Radio Dalam," ujar Presiden Direktur PT Mazda Motor Indonesia Keizo Okue.