Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
DOWNLOAD
Tribun Otomotif

Tata Motors Seriusi Garap Sektor Perkebunan

Kendaraan niaga yang dimiliki TMDI saat ini mampu melayani kebutuhan perusahaan yang bergerak di bidang perkebunan khususnya CPO.

Penulis: Fajar Anjungroso
zoom-in Tata Motors Seriusi Garap Sektor Perkebunan
IST

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTATata Motors Distribusi Indonesia (TMDI) membidik sektor perkebunan sebagai pasar.

Langkah awal, Agen Pemegang Merek (APM) Tata Motors di Indonesia, menjadi sponsor utama International Conference & Exhibition on Palm Oil (ICEPO) 2015.

“Kami serius menanggapi kebutuhan pelaku industri di Indonesia. Dan salah satu bukti komitmen kami hari ini Tata Motors Distribusi Indonesia memperkenalkan porto folio produknya yang diyakini dapat menjadi solusi terbaik bagi industri CPO di Indonesia di ICEPO 2015,” ujar Biswadev Sengupta, Presiden Direktur Tata Motors Distribusi Indonesia.

Dia menyebut kendaraan niaga yang dimiliki TMDI saat ini mampu melayani kebutuhan perusahaan yang bergerak di bidang perkebunan khususnya CPO.

Dari pick up Tata Ace EX2 dengan kepasitas mesin diesel 700 cc hingga truck Tata Prima bermesin diesel 4.000 cc dapat digunakan di perkebunan. Selain itu kendaraan penumpangnya Tata Safari Storme (SUV) dan Tata Aria (Crossover MPV) mumpuni dalam menunjang kegiatan di perkebunan.

Berita Rekomendasi
Tags:
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Klik Di Sini!
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
×

Ads you may like.

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas