Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
DOWNLOAD
Tribun Otomotif

Tampang Suzuki Swift Terbaru Hanya Jalani Program Ubahan Minor

Tercatat hanya terdapat dua ubahan yang terlihat pada Swift terbaru ini. Kedua ubahan itu terdapat pada sektor lampu depan dan belakang.

Editor: Fajar Anjungroso
zoom-in Tampang Suzuki Swift Terbaru Hanya Jalani Program Ubahan Minor
Autobild

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA – PT Suzuki Indomobil Sales (SIS) akan meluncurkan 2 mobil baru di Indonesia pada bulan Juni 2015. “Saya bocorkan saja, untuk bulan Juni kita akan meluncurkan 2 model sekaligus,” jelas Davy J. Tuilan, 4W Marketing & DND Director SIS yang ditemui usai peresmian pabrik baru Suzuki di Cikarang, Jawa Barat pekan lalu.

Mobil pertama yang dirilis adalah Suzuki Celerio. Auto Bild sudah mendapatkan foto-foto penampakan Suzuki Celerio yang akan rilis di Pekan Raya Jakarta (PRJ) pada tanggal 6 Juni 2015.

Nah, mobil kedua yang bakal diluncurkan di bulan Juni adalah Suzuki Swift. Kebetulan juga Auto Bild sudah mendapatkan foto-foto penampakan Suzuki Swift terbaru tersebut dari intel yang identitasnya dirahasiakan.

Dari foto-foto yang dipegang AutoBild, detail ubahan Suzuki Swift terbaru di Indonesia tergolong minor. Yup, Suzuki Swift hanya menjalani program Facelift alias penyegaran tampilan.

Tercatat hanya terdapat dua ubahan yang terlihat pada Swift terbaru ini. Kedua ubahan itu terdapat pada sektor lampu depan dan belakang.

Lampu depan kini menggunakan jenis proyektor dengan latar hitam pada housing, seperti yang digunakan Swift Sport. Untuk lampu belakang kini menggunakan desain yang benar-benar baru dengan tampilan lampu sein yang sempit dan melebar ke samping.

Berita Rekomendasi
Tags:
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Klik Di Sini!
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
×

Ads you may like.

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas