Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Otomotif

Mau Ke IIMS 2015? Jangan Lewatkan Program-Program Menarik Ini!

Ajang pameran otomotif Indonesia International Motor Show (IIMS) 2015 semakin lengkap dengan deretan program menarik ini. Jangan sampai ketinggalan!

Penulis: Sponsored Content
zoom-in Mau Ke IIMS 2015? Jangan Lewatkan Program-Program Menarik Ini!
TRIBUNNEWS/JEPRIMA
Para pecinta otomotif mulai memadati ajang Indonesia International Motor Show (IIMS) di JIExpo, Kemayoran, Jakarta Pusat, Sabtu (22/8/2015). IIMS 2015 bertemakan The Essence of Motor Show yang mengetengahkan semua elemen dan budaya otomotif dengan target 380 ribu pengunjung selama 12 hari pameran. TRIBUNNEWS/JEPRIMA 

TRIBUNNEWS.COM – Sebagai pameran otomotif terbesar, ajang Indonesia International Motor Show (IIMS) 2015 yang digelar di JIExpo, Kemayoran, Jakarta, memang menghadirkan banyak kendaraan yang menarik. Berbagai brand kelas dunia tampil di sana memanjakan para pengunjung yang datang.

Namun, tidak hanya itu saja kemeriahan IIMS 2015 yang masih akan berlangsung hingga Minggu 30 Agustus 2015 mendatang. PT Dryandra Promosindo selaku penyelenggara juga menggelar beragam program menarik yang bisa dikunjungi selama berada di pameran.

Tercatat 50 lebih program pendukung diselenggarakan selama ajang IIMS 2015 berlangsung. Bentuk dan konsep programnya sendiri macam-macam. Mulai dari menghadirkan mobil-mobil yang pernah tampil di film Hollywood, aksi unjuk gigi deretan kendaraan klasik, hingga atraksi menegangkan dari mobil-mobil off-road.

Salah satu program yang pantas mendapat perhatian lebih adalah Movie Cars yang menghadirkan beragam mobil yang pernah “mejeng” di film-film Hollywood.

Mulai dari Dodge Charger R/T bertenaga 900 horse power yang pernah disuguhkan Dominic “Dom” Toretto di film The Fast & The Furios, mobil Batman yang pernah dikemudikan Michael Keaton di film Batman tahun 1989, hingga mobil pintar K.I.T.T yang menjadi andalan  sang jagoan di film lawas 90-an, Knight Rider.

Semua mobil itu masih akan dilengkapi dengan tampilan mobil Ford Anglia yang pernah dipakai Harry Potter dan Ron Weasley terbang ke sekolah sihir Hogwarts dalam serial film Harry Potter.

Program Movie Cars dalam ajang IIMS 2015 itu juga mudah dijumpai di lokasi. Dari keempat hall yang ada di JIExpo, semuanya memiliki tempat khusus bagi program Movie Cars. Apalagi program itu akan digelar selama pameran berlangsung hingga 30 Agustus 2015.

Berita Rekomendasi

Ingin selfie sendiri atau beramai-ramai di IIMS 2015? Program Movie Cars dapat menjadi salah satu background yang pas untuk melakukan aktivitas kekinian tersebut. Dengan dukungan media sosial yang sekarang semakin cepat mengabarkan informasi, foto selfie di depan mobil asli yang pernah tampil di film pastinya membuat diri semakin eksis di antara teman-teman sepergaulan.

Sementara bagi yang ingin selfie dengan nuansa jadul, bisa juga datang ke program lain di IIMS 2015. Nama program itu Otoblitz International Classic Car Show 2015 dan Indonesia Car History.

Di dua program tersebut, jejeran mobil-mobil klasik dapat dengan mudah ditemui para pengunjung yang datang ke Hall A dan Hall B3-C3 di JIExpo Kemayoran.

Di Otoblitz International Classic Car Show 2015, terdapat beberapa mobil yang menjadi “raja” pada masanya.

Sebut saja Chevrolet Corvette Stingray, Rolls Royce Shadow, Mercedes-Benz SL, Cadilac Eldorado Biarritz 1959, dan Ford Thunderbird Convertible 1964 yang baru saja selesai direstorasi.

Semua itu akan semakin lengkap karena program tersebut terbagi menjadi beberapa zona yang menghadirkan nuansa berbeda, seperti Yount Timer Show, Euro Classic Stars, American Classic All Stars, The Beauty Mid-Engine, Italian Exotic Cars, dan masih banyak zona-zona lainnya.

Sementara di program Indonesia Cars History, pengunjung bisa melihat-lihat mobil klasik asli Indonesia yang turut mewarnai sejarah panjang negeri.

Mulai dari mobil kepresidenan RI yang menjadi saksi bisu perjuangan para pendiri bangsa hingga mobil lucu khas Dono Warkop DKI yang pernah tampil di satu film komedi lawas Indonesia.

Beragam program menarik itu juga masih akan dimeriahkan aksi keren mobil off-road dalam program Gajah Monster. Dalam program tersebut para mobil off-rado dengan ban berukuran besar menghadirkan pertunjukan keren yang membuat adrenalin terpacu begitu kencang.

Menggunakan basis dari Chevrolet Blazer, mobil off-road tersebut memberikan atraksi yang menarik dengan performa kaki-kaki dan suspensi yang prima. Rintangan berupa enam mobil jenis sedan yang disusun secara berjajar tidak menjadi masalah bagi mobil off-road tersebut.

Semuanya bisa dilompati dengan mudah atau dilindas begitu saja tanpa ada halangan berarti.

Para pengunjung yang ingin menyaksikan aksi keren itu dapat mengunjungi area outdoor di jam-jam tertentu. Pada hari kerja, aksi tersebut berlangsung dari pukul 15.00-16.00 WIB dan 14.00-15.00 WIB, sementara pada akhir pekan atraksi Gajah Monster tersebut dapat dinikmati pada pukul 16.00-17.00 WIB.

Selain itu, para pengunjung juga dapat show off Gajah Monster spesial pada weekend 29-30 Agustus 2015 pukul 16.00 WIB.

Di sisi lain, pengunjung yang ingin menonton atraksi menegangkan lain juga dapat memuaskan hasrat adrenalinnya dengan menyaksikan program Rock Crawling Invasion yang digelar di arena outdoor JIExpo Kemayoran.

Di sana para mobil off-road 4x4 melakukan kegiatan panjat batu dengan tujuan menaklukan trek ekstrem yang telah dirancang sebelumnya.

Aksi yang biasanya dilakukan mobil off-road 4x4 di tengah hutan atau tebing-tebing pegunungan pun kini bisa disaksikan langsung di tengah suasana Jakarta.

Trek yang dirancang dalam program Rock Crawling Invasion ini memiliki ketinggian mencapai 3 meter. Asal tahu saja, trek tersebut akan menjadi trek Rock Crawling yang tertinggi di Asia!

Atas dasar itu tidak heran jumlah peserta yang mendaftar program ini membludak hingga 37 unit mobil. Sebelumnya panitia hanya menargetkan peserta lima unit mobil saja. Satu hal yang sangat menggembirakan, bukan?

Jika ingin menonton eksibisi Rock Crawling Invasion tersebut, dapat langsung datang ke arena outdoor IIMS 2015 pada tanggal 29-30 Agustus 2015 pada pukul 17.00-18.00 WIB.

Di samping berbagai program menarik tersebut, pameran otomotif IIMS 2015 juga masih menghadirkan sejumlah program lain yang tak kalah meriahnya.

Mulai dari Parade Test Drive & Ride yang memungkinkan pengunjung mencoba berbagai mobil idaman yang disediakan, Bazaar Bagasi yang menyediakan berbagai macam kebutuhan lifestyle para pecinta otomotif, IIMS Military Zone yang menghadirkan mesin perang khas TNI, hingga Drift War yang menyuguhkan aksi keren mobil balap dari para drifter nasional.

Tentunya semua program IIMS 2015 tersebut membuat ajang pameran otomotif ini semakin berbeda dengan yang lain. Lokasi yang mudah diakses dari berbagai penjuru Jabodetabek juga semakin membuat pengunjung datang beramai-ramai ke JIExpo Kemayoran yang menjadi tempat pameran.

Jika ingin mengetahui esensi sebuah pameran otomotif beserta seluk-beluk dunia yang melingkupinya, tidak ada salahnya segera datang ke IIMS 2015 yang memang memiliki tema “The Essence of Motorshow” ini.

Dengan harga tiket yang terjangkau, IIMS 2015 yang diselenggarakan PT Driyandra Promosindo ini akan membuat pengunjung semakin dekat dengan dunia otomotif nasional dan internasional. (advertorial)

Admin: Sponsored Content
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas