Datsun GO dan GO+ Panca Sudah Pakai Fitur Power Window
Namun fitur ini tidak dipasang pada semua tipe. Hanya tipe Datsun GO Panca T-Active dan Datsun GO+ Panca T-Style saja.
Editor: Choirul Arifin
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA- Datsun GO dan GO+ Panca kini ternyata sudah mengaplikasikan power window di pintu belakang. Fitur ini sudah mulai ditanam pada produk Datsun GO dan GO+ Panca yang dipasarkan mulai Januari 2016.
Namun fitur ini tidak dipasang pada semua tipe. Hanya tipe Datsun GO Panca T-Active dan Datsun GO+ Panca T-Style saja.
Keduanya merupakan flagship untuk model hatchback dan MPV.
“Upaya ini kami lakukan untuk memenuhi permintaan konsumen. Selain itu juga dalam upaya positioning sebagai varian terlengkap,” terang Indriani Hadiwijaya, Head of Datsun Indonesia.
Selain itu, harga Datsun juga sudah naik. Untuk model yang mendapatkan tambahan power window naik sekitar Rp 3 jutaan, sedangkan model di bawahnya naik sekitar Rp 2 jutaan. “Selain karena penambahan spek, tapi juga karena BBN baru,” lanjut Indri.
Sayang, penambahan fitur power window untuk kaca penumpang belakang ini masih berdiri sendiri dan belum diiringi pemasangan remote power window untuk seluruh kaca dari pintu sopir.
Meski begitu, Datsun juga menjualnya sebagai aksesoris resmi. So, Anda tinggal datang ke bengkel resmi untuk memasangnya.