Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Otomotif

Toyota Bungkam Kepastian Vios Bermesin dan Transmisi Baru Cium Aspal di Indonesia

nton mengatakan bahwa TAM akan mempelajari terus kondisi pasar dan permintaan konsumen akan produk-produk Toyota.

Editor: Fajar Anjungroso
zoom-in Toyota Bungkam Kepastian Vios Bermesin dan Transmisi Baru Cium Aspal di Indonesia
IST

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA – Perubahan mesin dan transmisi pada Toyota Vios terbaru di Thailand memberi tanda tanya, kapan Toyota Vios 2016 dengan mesin dan transmisi baru dijual di Indonesia?

Pihak PT Toyota Astra Motor (TAM) tidak banyak memberi kepastian nasib Toyota Vios di Indonesia.

“Saat ini Vios di Indonesia adalah produk CKD domestik oleh TMMIN. Jadi kami masih menjual model yang sekarang dan belum ada perubahan,” ujar Anton Jimmy, Kepala Divisi Pemasaran TAM saat dihubungi, Jumat (11/3).

Namun Anton mengatakan bahwa TAM akan mempelajari terus kondisi pasar dan permintaan konsumen akan produk-produk Toyota.

Tetapi ketika ditanya kepastian untuk mengganti mesin dan transmisi, Anton tidak bisa berkomentar banyak untuk produk masa depan karena terkait banyak hal, mulai dari prinsipal dan produksi.

Auto Bild memprediksi Toyota Vios facelift akan dijual di Indonesia pertengahan tahun nanti di ajang Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2016.

Kita tunggu saja akankah TAM juga meluncurkan Vios terbaru dengan mesin dan transmisi anyar ini di Indonesia?

Berita Rekomendasi
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas