Rilis Ban Spesialis Truk dan Bus, Modal Michelin Raup Pasar Commercial Car
PT Michelin Indonesia menargetkan bisa menjadi pemimpin di pasar truk.
Editor: Fajar Anjungroso
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA – PT Michelin Indonesia menargetkan bisa menjadi pemimpin di pasar truk.
Salah satu upayanya, yakni terus meluncurkan produk dengan inovasi tinggi dan yang terbaru adalah XZY 3HD dan XDY 4 HD.
Direktur Ban Truk dan Bus PT Michelin Indonesia Sylvain Selves, menjelaskan, terus berupaya memenuhi kebutuhan mobilitas pelanggan yang beragam melalui produk berkualitas terbaik.
"Dengan meluncurkan dua produk baru untuk segmen heavy duty, kami ingin memperkuat kepemimpinan di ban radial yang punya daya tahan kuat, usia pakai panjang dan efisien," ujar Selves di Hotel Holiday Inn, Kemayoran, Jakarta Utara, Senin (16/5/2016).
Selves melanjutkan, saat ini dengan ada dua produk terbaru itu, ditargetkan mampu menembus pangsa pasar 20 persen. Ia percaya target tersebut bisa dicapainya di tahun ini.
"Ban ini sudah sangat bagus di Amerika Serikat dan Australia. Kami harapkan di masa depan bisa menjadi pemimpin di segmen ini," kata Selves.
Menurut Selves, pertumbuhan pasar kendaraan komersial di Indonesia memberikan peluang yang semakin luas bagi pelaku bisnis di industri ban.
Kata dia, Michelin itu sendiri merupakan perusahaan ban terdepan dalam aspek teknologi.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.