Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Otomotif

JKT48 dan The Changcuters Pesta Honda BeAT di Bandung

Di pasar all type, Honda BeAT Series memberikan kontribusi penjualan 38,6 persen di Jawa Barat.

Penulis: Choirul Arifin
zoom-in JKT48 dan The Changcuters Pesta Honda BeAT di Bandung
DAM
New Honda BeAT saat diperkenalkan di Pesta BeAT 10 Juta bareng JKT48 di Cikapundung Riverspot, Bandung, Sabtu (13/8/2016) 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA– PT Astra Honda Motor (AHM) meluncurkan Honda BeAT terbaru serentak di 26 kota Tanah Air. Salah satu kota yang menjadi tempat peluncurannya adalah Bandung. Di kota ini prosesi peluncuran dikemas meriah layaknya pesta ala anak muda penggila motor matik di Cikapundung Riverspot, Sabtu (13/8/2016) oleh PT Daya Adicipta Motora (DAM), distributor utama sepeda motor dan suku cadang Honda Jawa Barat.

Acara yang dihadiri banyak komunitas Honda ini bertajuk ‘Pesta BeAT 10 Juta’

Menurut Krisgianto Lilikwarga, Direktur Utama DAM, acara ini digelar sebagai wujud terima kasih kami kepada konsumen setia Honda yang telah memilih Honda BeAT sebagai kendaraan operasional. Hingga kini, Honda BeAT Series memberikan kontribusi penjualan sebesar 55,4 persen pasar motor matik di Jawa Barat.

Di pasar all type, Honda BeAT Series memberikan kontribusi penjualan 38,6  persen di Jawa Barat.

“Sejak peluncurannya di tahun 2008 hingga Juli 2016, Honda BeAT series telah terjual sebanyak 2,320,158 unit di Jawa Barat. Penjualan ini membuktikan bahwa Honda BeAT Series menjadi skutik yang paling diminati karena memiliki teknologi dan fitur canggih,” kata Krisgianto.

BeAT baru menurut Krisgianto, lebih ringan dan lincah dibanding BeAT seri sebelumnya. "Jadi cocok untuk digunakan sebagai kendaraan di jalanan di perkotaan seperti di Jawa Barat," ujarnya.

Berita Rekomendasi

Fitur eco indikator di motor ini juga memudahkan pengendara mengetahui cara berkendara yang efisien.

Acara Pesta BeAT 10 Juta di Bandung dimeriahkan penampilan bintang tamu JKT 48 dan The Changcuters, band competition, break dance competition, dance competition, basketball 3 on 3 competition, photo contest, dan riding test berhadiah. Ada pula Pameran Penjualan dengan program yang ditawarkan mendapatkan potongan 2x angsuran, booth Honda Genuine Parts dan Honda Genuine Accessories serta Apparel.

Ferdy Sukmawidjaja, General Manager Technical Service DAM mengatakan, di acara ini pihaknya menyediakan booth Honda Smart Technology yang menyajikan keunggulan teknologi sepeda motor Honda. Buat 150 orang pendaftar pertama pengguna Honda BeAT Series dapat mengganti oli gratis.

Selain itu, 20 orang konsumen pertama pemilik kartu membership Always Honda yang hadir ke Booth Always Honda berkesempatan Meet & Greet dengan JKT 48 dan 50 konsumen yang beruntung berhak mendapatkan tiket nonton bioskop dengan menunjukkan kartu Always Honda.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas